JAKARTA,CIANJUREKSPRES.DISWAY.ID - Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo memimpin langsung upacara serah terima jabatan (sertijab) dua perwira tinggi Polri, yakni Kapolda Jawa Barat (Jabar) dan Kepala Pusat Sejarah (Kapusjarah) Polri di Gedung Rupatama Mabes Polri, Jakarta, Senin 5 Mei 2025.
Dilansir dari keterangan resmi, Irjen Pol. Rudi Setiawan resmi menjabat sebagai Kapolda Jabar menggantikan Komjen Pol. Akhmad Wiyagus yang kini menjabat sebagai Asisten Kapolri Bidang Operasi (Astamaops) Polri. Adapun Irjen Pol. Rudi Setiawan sebelumnya menjabat sebagai pati Baharkam Polri. Sementara itu, Brigjen Pol. Idodo Simangunsong kini resmi menjabat sebagai Kapusjarah Mabes Polri menggantikan Brigjen Pol. Hari Nugroho yang mendapatkan penugasan baru sebagai Wakapolda Nusa Tenggara Barat (NTB). BACA JUGA:Pigai: Pendidikan Siswa Bermasalah di Barak Tak Salahi Standar HAM BACA JUGA:Presiden Resmikan Terminal Khusus Haji dan Umrah di Bandara Soetta Sebelumnya, Brigjen Pol. Idodo Simangunsong menjabat sebagai Dosen Kepolisian Madya Tingkat Satu di Akademi Kepolisian Lemdiklat Polri. Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karopenmas) Divhumas Polri Brigjen Pol. Trunoyudo Wisnu Andiko mengatakan bahwa mutasi dan rotasi jabatan merupakan bagian dari penyegaran organisasi dan pembinaan karier di tubuh Polri. Karopenmas menegaskan bahwa mutasi dan rotasi di lingkungan Polri adalah hal yang lumrah dan menjadi bagian dari dinamika serta strategi untuk menjaga ritme organisasi. "Dengan kepercayaan yang diberikan kepada para pejabat baru, kami optimistis beliau mampu menjawab tantangan tugas ke depan dengan semangat presisi," ujarnya.Kapolri Pimpin Sertijab Kapolda Jabar dan Kapusjarah Polri
Senin 05-05-2025,21:00 WIB
Editor : Dede Sandi Mulyadi
Tags : #sertijab
#polri
#penugasan
#pejabat baru
#pati baharkam polri
#organisasi
#mutasi dan rotasi
#lingkungan polri
#kapusjarah mabes polri
#kapolri
#kapolda jabar
Kategori :
Terkait
Senin 01-12-2025,11:08 WIB
Kolaborasi Lintas Instansi, PLN Kebut Pemulihan Kelistrikan Aceh
Kamis 30-10-2025,19:10 WIB
Karang Taruna Desa Sindanglaya Gelar Temu Warga, Hadi Terpilih Kembali Secara Aklamasi
Kamis 09-10-2025,21:30 WIB
Dukung Ketahanan Pangan, Polsek Pacet Bersama Warga Tanam Bibit Jagung Hibrida
Selasa 16-09-2025,19:30 WIB
Cegah Tindak Pelanggaran, Satpol PP Cianjur Intensifkan Patroli Malam
Minggu 22-06-2025,21:30 WIB
Bupati Cianjur Minta Ketua PGRI Baru Bekerja Sesuai Harapan
Terpopuler
Kamis 08-01-2026,17:42 WIB
Dinsos Cianjur Pastikan Lokasi Sekolah Rakyat di Kecamatan Cilaku
Kamis 08-01-2026,19:00 WIB
Pemkab Cianjur Mulai Sosialisasikan Larangan Perluasan Lahan Kelapa Sawit
Kamis 08-01-2026,20:00 WIB
Komisi IV DPRD Cianjur Catat Tiga PR Besar di Sektor Pendidikan
Kamis 08-01-2026,21:00 WIB
Realisasi PAD Bidang Pemuda dan Olahraga Disdikpora Cianjur Capai 93 Persen
Terkini
Kamis 08-01-2026,21:00 WIB
Realisasi PAD Bidang Pemuda dan Olahraga Disdikpora Cianjur Capai 93 Persen
Kamis 08-01-2026,20:00 WIB
Komisi IV DPRD Cianjur Catat Tiga PR Besar di Sektor Pendidikan
Kamis 08-01-2026,19:00 WIB
Pemkab Cianjur Mulai Sosialisasikan Larangan Perluasan Lahan Kelapa Sawit
Kamis 08-01-2026,17:42 WIB
Dinsos Cianjur Pastikan Lokasi Sekolah Rakyat di Kecamatan Cilaku
Rabu 07-01-2026,19:44 WIB