Berikan Layanan Prima, BRI Raih 4 Penghargaan Service Excellence

Jumat 02-07-2021,04:00 WIB
Editor : cianjur

Cianjurekspres.net - BRI kembali meraih atensi positif dengan meraih 4 kategori penghargaan atas layanan prima kepada nasabahnya yang diselenggarakan oleh Majalah Infobank dan Marketing Research Indonesia (MRI). Keempat penghargaan yang diterima BRI adalah pada kategori Best Over All Performance, Overall E-Banking, Overall Contact Center, dan Over All Digital Channel. Penyerahan penghargaan tersebut dilakukan pada ajang 18th Infobank Banking Service Excellence Award 2021 yang digelar secara daring pada Selasa (29/6). Direktur Jaringan dan Layanan BRI, Arga M Nugraha, menyampaikan apresiasi atas pencapaian ini yang secara overall meningkat empat peringkat dibanding tahun sebelumnya. Menurutnya, pencapaian ini tidak mudah diraih di tengah kondisi pandemi yang memberikan dampak bagi perbankan untuk melakukan penyesuaian di berbagai aspek layanan. Baca Juga: BRI Dorong Kontribusi Usaha Mikro Dalam Membangun Perekonomian Nasional Namun demikian, hal ini menjadi penyemangat dan wujud komitmen BRI dalam menjaga kepercayaan nasabah dan pelanggan sesuai misi BRI

Tags :
Kategori :

Terkait