SEBUAH rumah panggung berukuran 7x5 meter persegi di Kampung Pasir Batu, Desa Sukamaju, Kecamatan Cibeber, Kamis (4/11) terpakar. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa kebakaran tersebut, namun kerugian ditaksir mencapai Rp50 juta. Keterangan yang berhasil dihimpun menyebutkan, kebakaran rumah milik seorang warga bernama Bunjamin (51) itu diduga api berasal dari tungku api di dapur yang belum dimatikan pemiliknya. Api menyambar ke bagian bangunan lainnya dan dengan cepat membesar menghanguskan seisi bangunan. "Kemudian menjalar kebagian rumah sehingga rumah hangus terbakar dan rata dengan tanah," ujarnya petugas Pemadam Kebakaran Kabupaten Cianjur, Miki Arisona, Kamis (4/11). Dia melanjutkan, satu jam kemudian sekitar pukul 13.25 Wib api berhasil dipadamkan. Tim pemadam kebakaran sektor Cibeber menurunkan dua unit mobil pemadam untuk menjinakkan api. "Alhamdulillah tidak ada korban jiwa dari kejadian ini. Namun, kerugian materiil diperkirakan mencapai Rp50 juta," ucap dia. Miki menyebut, kejadian ini terjadi akibat keteledoran pemilik rumah yang lupa mematikan api di dalam tungku. "Saat ini pemilik rumah mengungsi ke rumah saudaranya," kata dia. (dik/sri).
Tungku Lupa Dimatikan, Rumah Ludes Terbakar
Kamis 04-11-2021,10:37 WIB
Editor : cianjur
Kategori :