Sisir Warga Belum Divaksin, Kecamatan Karangtengah Door To Door Vaksinasi Covid-19

Sabtu 13-11-2021,04:26 WIB
Editor : cianjur

Cianjurekspres.net - Vaksinasi Covid-19 di Kecamatan Karangtengah, Kabupaten Cianjur, menyasar langsung masyarakat sampai ke tingkat Rukun Tangga (RT). Langkah ini dilakukan untuk mempercepat target 70 persen capaian vaksinasi Covid-19 di Kabupaten Cianjur. Bahkan Camat Karangtengah, Djoko Purnomo, ikut turun langsung ke lokasi permukiman warga menggunakan sepeda motor bersama Tim Kesehatan Puskesmas, Babinsa dan Bhabinkamtibmas. "Dalam rangka percepatan pencapaian sasaran vaksinasi di Kecamatan Karangtengah. Sasaran langsung ke RT pakai sepeda motor," katanya, Sabtu (13/11/2021). Djoko mengatakan, pihaknya menyisir sisa-sisa warga yang tidak sempat di vaksin dengan cara door to door (dari pintu ke pintu,red). "Capaian vaksinasi Karangtengah sama dengan Kabupaten di kisaran 50,02 persen atau baru sekitar 52 ribu jiwa dari sasaran wajib vaksin sekitar 116.785 jiwa," ungkapnya. Menurut Djoko, kesulitan yang dihadapi saat ini bukan persoalan ketersediaan vaksin melainkan masih ada sebagian masyarakat yang berfikir setelah di vaksin akan sakit. "Mungkin ada beberapa informasi masuk ke masyarakat kita yang berfikir kalau sesudah di vaksin bakal sakit," tandasnya.(hyt)

Tags :
Kategori :

Terkait

Terpopuler