Ini Alasan Eril Berenang di Sungai Aare

Sabtu 28-05-2022,07:16 WIB
Editor : cianjur

Cianjurekspres.net - Elpi Nazmuzaman yang merupakan paman Emmeril Khan Mumtadz atau Eril menceritakan awal mula keponakannya memilih untuk berenang di Sungai Aare, Bern. Setibanya di Swiss, Eril bersama keluarganya didampingi temannya yang sudah lama tinggal di Swiss untuk bejalan-jalan. Salah satunya ke Sungai Aare memiliki panjang sebesar 295 km (183 mil) sebagai tempat warisan budaya dunia oleh UNESCO. Di sungai tersebut pun tak hanya anak muda yang berenang ada juga lansia, anak-anak, bahkan hewan peliharaan. Melihat banyaknya yang berenang ia bersama adik dan kawannya pun ikut berenang dengan memilih lokasi yang aman. "Eril ini punya sertifikat diving, ia pun hanya memperbolehkan orang-orang yang bisa berenang secara jago saja untuk turun. Alasannya karena ia paham seberapa derasnya arus di sungai tersebut, temannya yang tinggal di Swiss ini juga sudah memastikan lokasi yang mereka turun aman." "Tidak jauh dari tempat mereka ada keluarga yang sudah lansia dan anak-anak berenang disana sehingga memastikan lokasi tersebut aman untuk turun tanpa melompat, karena banyak juga yang melompat dari jembatan," jelas Elpi. Baca Juga:

Tags :
Kategori :

Terkait