Jabar Dapat Bagian Uji Coba Transaksi Pertalite dan Solar Menggunakan Aplikasi

Selasa 28-06-2022,12:38 WIB
Editor : cianjur

Cianjurekspres.net- PT Pertamina Patra Niaga Subholding Commercial & Trading PT Pertamina (Persero) melalui Regional Jawa bagian barat akan melakukan uji coba pembelian bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi menggunakan aplikasi di Jawa Barat. Menurut Area Manager Communication, Relations & CSR Pertamina Patra Niaga Regional Jawa bagian barat Eko Kristiawan, nantinya akan ada empat kota di Jawa Barat yang mulai menggunakan aplikasi. Empat kota tersebut yakni Kota Bandung, Kota Sukabumi, Kota Tasikmalaya, dan Kabupaten Ciamis. Uji coba di empat kota itu akan dimulai pada 1 Juli mendatang dan dilakukan uji coba untuk transaksi pertalite dan solar bagi pengguna kendaraan roda empat terdaftar. Baca Juga: Soal Kabar Marshanda Hilang, Keluarga: Baik-baik Saja Pertamina Patra Niaga sebagai operator yang ditunjuk Pemerintah dalam menyalurkan BBM Subsidi, lanjut dia, harus mematuhi regulasi. Di antaranya memastikan penyaluran pertalite dan solar tepat sasaran dan tepat kuota.

Tags :
Kategori :

Terkait