Cianjurekspres.net - Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura, Perkebunan Dan Ketahanan Pangan Kabupaten Cianjur, menyebutkan, para petani tembakau di Cianjur tidak kesulitan untuk memasarkan tembakau yang sudah diolah. Pasalnya para petani tembakau sudah memiliki mitra dengan asosiasi di berbagai daerah, seperti Sumedang dan Garut. "Jadi gak sulit untuk pemasaran. Ada yang ngemas disini, langsung diolah dan langsung dipasarkan," ujar Kepala Bidang Perkebunan Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura, Perkebunan Dan Ketahanan Pangan Kabupaten Cianjur, Jamal Bastari, Senin (18/7/2022). Menurutnya, harga tembakau yang sudah diolah saat ini kisaran Rp60 ribu per kilogram. Harga tersebut, jelas Jamal sedang turun, karena biasanya mencapai Rp70 ribu hingga Rp80 ribu per kilogram. Lebih lanjut Jamal mengungkapkan, hasil produksi tembakau rata-rata dalam satu hektare sekitar 0,8 ton sampai 0,9 ton daun kering atau rajangan. (hyt)
Dinas Pertanian Sebut Petani Tembakau di Cianjur Tak Kesulitan Pasarkan Hasil Panennya
Senin 18-07-2022,08:04 WIB
Editor : cianjur
Kategori :