Babak pertama berakhir dengan skor 2-1 untuk keunggulan Aston Villa.
Villa langsung menambah gol mereka saat babak kedua berjalan empat menit. Ollie Watkins bergerak dari sisi kiri, ia lalu melepas umpan tarik yang bisa disambar Ramsey. MU tertinggal 1-3.
Setelah gol itu, MU tampil dominan dan berupaya untuk memperkecil ketertinggalan.
Pemain pengganti Anthony Elanga mencoba mengancam melalui sundulan kepala. Namun, Martinez cepat terbang keluar dari sarangnya menutup bola.
Villa lebih fokus bertahan untuk mengamankan keunggulan. Mereka tampil disiplin membuat MU benar-benar frustrasi.
Hingga pertandingan berakhir, Villa bisa mempertahankan skor dan menang 3-1 atas MU.
Susunan Pemain:
Manchester United (4-2-3-1): David De Gea; Diogo Dalot, Victor Lindelof, Lisandro Martinez, Luke Shaw (Tyrell Malacia 65'); Casemiro, Christian Eriksen; Marcus Rashford, Donny Van De Beek (Anthony Martial 65'), Alejandro Garnacho (Anthony Elanga 65'); Cristiano Ronaldo.
Aston Villa (4-2-3-1): Emiliano Martinez; Lucas Digne (Ashley Young 79'), Tyrone Mings, Ezri Konsa, Matt Cash; Douglas Luiz, Leander Dendoncker (Morgan Sanson 88'); Leon Bailey (John McGinn 70'), Emiliano Buendia (Danny Ings 79'), Jacob Ramsey; Ollie Watkins (Boubacar Kamara 75').