Banner Disway Award 2025

SSB Atep Seven Wakili Kabupaten Cianjur di Tingkat Nasional

SSB Atep Seven Wakili Kabupaten Cianjur di Tingkat Nasional

Tim Sekolah Sepak Bola (SSB) Atep Seven Cianjur kategori U-10 saat berlatih di Lapang Badak Putih Cianjur. (CIANJUR EKSPRES/Mochamad Nursidin)--

CIANJUR,CIANJUREKSPRES.DISWAY.ID - Sekolah Sepak Bola (SSB) Atep Seven Cianjur kategori U-10 meraih juara pertama dalam ajang GEAS Regional Cianjur 2025. Dengan kemenangan ini, Atep Seven U-10 akan mewakili Kabupaten Cianjur di tingkat nasional yang akan digelar pada awal September 2025 di Bogor.

Pelatih Kepala Atep Seven, Coach Tebob, mengungkapkan rasa syukur dan kebanggaannya atas pencapaian anak asuhnya.

"Alhamdulillah, untuk SSB Atep Seven U-10 kemarin kita berhasil menjadi juara Geas Regional Cianjur dan akan mewakili Kabupaten Cianjur di tingkat nasional. Nantinya, kami akan bertanding dengan juara-juara regional dari seluruh Indonesia," kata Coach Tebob kepada Cianjur Ekspres, Rabu 30 Juli 2025.

Ia menjelaskan, keberhasilan ini merupakan hasil dari proses panjang dan persiapan intensif tim. Menurutnya, turnamen Geas merupakan salah satu ajang sepak bola usia dini paling bergengsi di Indonesia.

BACA JUGA:Di Cianjur, Pria Berseragam Dinas Diduga Mencuri Parfum Rp50 Ribu

BACA JUGA:ASN dan PPPK di Cianjur Ramai-Ramai Ajukan Cerai, Komisi IV DPRD: Mediasi Dulu

"Prosesnya sangat panjang. Kami benar-benar mempersiapkan diri dengan luar biasa. Turnamen Geas ini even besar, kami sangat antusias dan berusaha maksimal," ucapnya.

Saat ini, tim Atep Seven U-10 fokus melakukan latihan rutin dengan disiplin tinggi. Latihan difokuskan pada pemulihan kondisi fisik dan peningkatan kerja sama tim, mengingat para pemain sebelumnya sempat mengikuti beberapa turnamen lain yang cukup menguras tenaga.

"Kita sekarang sedang memulihkan kondisi pemain, karena sebelumnya ikut banyak even. Kami juga memperbaiki koordinasi antarpemain agar makin solid di pertandingan nasional nanti," katanya.

Menariknya, bukan hanya satu ajang nasional yang akan diikuti tim Atep Seven U-10. Sebelumnya, tim ini juga meraih juara pertama di ajang Menpora Cup U-10 tingkat regional Bogor yang meliputi wilayah Bogor, Cianjur, Depok, dan Sukabumi. 

BACA JUGA:Komisi IV DPRD Cianjur Soroti Banyaknya Sekolah Rusak

BACA JUGA:Eceng Gondok Rugikan Petani Ikan Keramba di Perairan Waduk Cirata

Dengan kemenangan tersebut, Atep Seven U-10 akan mewakili Kota Bogor di tingkat nasional Menpora Cup yang rencananya digelar pertengahan Agustus 2025 di Purwakarta.

"Alhamdulillah, kita juga juara satu di Menpora Cup U-10 regional Bogor. Jadi, nanti kita akan main di nasional mewakili Bogor pada pertengahan Agustus di Purwakarta," jelasnya.

Sumber: