Mantan Wakil Bupati Cianjur Merapat ke Kubu Pilar

Mantan Wakil Bupati Cianjur Merapat ke Kubu Pilar

Cianjurekspres.net - Mantan Wakil Bupati Cianjur, dr Suranto merapat ke kubu Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Cianjur nomor urut 4, Lepi Ali Firmansyah-Gilar Budir Raharja (Pilar). Bersama relawannya, dr Suranto menggelar deklarasi mendukung paslon yang diusung PKB dan PKS tersebut di Warung Nusantara Jalan Dr Muwardi, By Pass, Jumat (16/10/2020). "Saya punya visi misi perubahan di Cianjur dan saya melihat, visi misi saya sama dengan visi misi dan pandangan Lepi-Gilar. Apa yang menjadi keinginan saya sama, juga keinginan dari rakyat Cianjur," ujar Suranto kepada wartawan. Baca Juga: Tawarkan Cianjur Baru, Lepi-Gilar Yakin Menangi Pilkada Cianjur Suranto pun menitipkan empat poin untuk pasangan Pilar. Pertama, Aparatur Sipil Negara (ASN) harus profesional dan karir berdasarkan kinerja. Kedua, pembangunan berdasarkan Indeks Pembangunan Manusia (IPM). Sehinffa betul-betul arahnya mengentaskan kemiskinan. "Ketiga, pelayanan publik. Agar rakyat Cianjur merasakan para pemimpin kedepannya memberikan pelayanan kepada rakyatnya," ucap Suranto. Lalu poin ke empat terkait ekonomi. Suranto mengatakan agar BUMD dikelola secara profesional, sehingga mempunyai daya dorong untuk meningkatkan ekonomi dan PAD Cianjur. "Empat poin itu saya kira cocok, bisa dilaksanakan oleh pasangan Kang Lepi dan Kang Gilar," katanya. Suranto mengungkapkan, langkah untuk mendukung Pilar bukan pribadinya sendiri. "Saya dari semua relawan sudah saya sampaikan dan mereka kerjasama, kita satukan sama-sama ingin perubahan ini betul-betul di Cianjur dan dilaksanakan pasangan Pilar," tandasnya. Sementara itu Calon Bupati Cianjur nomor urut 4, Lepi Ali Firmansyah mengaku sangat berterima kasih dengan dukungan dari dr Suranto beserta relawannya. "Kami semakin optimis dengan kehadiran beliau di barisan kita. Mudah-mudahan ini akan mempermudah jalan kami untuk kemenangan," katanya. Menurut Lepi, secara substantif empat poin yang disampaikan dr Suranto sudah senafas dan seirama. Ia menegaskan, Pilar mempunyai komitmen kuat untuk melaksanakan itu. "Saya secara pribadi meminta terus bimbingan beliau agar proses pemenangan Pilkada dan pasca kita terpilih, beliau senantiasa memberikan masukan, nasehat dan bimbingan kepada kami yang masih muda-muda," pungkasnya.(hyt)

Sumber: