HUT ke-126 BRI: Wujud Transformasi, Memberi Makna Indonesia

HUT ke-126 BRI: Wujud Transformasi, Memberi Makna Indonesia

Cianjurekspres.net - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk genap berusia 126 tahun pada Kamis 16 Desember 2021. Di perjalanannya yang ke 126 tahun, BRI terus berkarya untuk memberi makna Indonesia. Sebagai salah satu bank terbesar di Indonesia, BRI mengerahkan seluruh sumber dayanya untuk mendongkrak pemulihan ekonomi, terutama segmen Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM). Upaya itu diiringi oleh sederet transformasi yang dilakukan BRI untuk memperkuat lini bisnisnya. Direktur Utama BRI Sunarso dalam sambutannya di acara perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) BRI ke-126 menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh insan BRILian (Pekerja BRI) atas semangat dan upayanya sehingga BRI berhasil mempertahankan kinerja positif meski dalam situasi yang penuh tantangan akibat pandemi. Dalam perayaan yang dihadiri lebih dari 125.000 pekerja di seluruh Indonesia secara daring tersebut, Sunarso memberikan apresiasi terbesarnya bagi insan BRILian yang senantiasa bekerja dan mengawal proses transformasi BRI sejak 2016. "Transformasi ini kita susun dengan blueprint BRIvolution. Bayangkan, kita bisa mentransformasi digitalisasi dan culture bahkan sebelum pandemi COVID-19, sehingga kita lebih siap menghadapi

Sumber: