300 Tenaga Medis Lakukan RDT Covid-19

300 Tenaga Medis Lakukan RDT Covid-19

Cianjurekspres.net, Hari pertama Rapid Diagnostic Test (RDT) Covid-19 (Coronavirus Disease) diperuntukkan bagi 300 tenaga kesehatan, di RSHS Bandung. Sebagai rumah sakit rujukan ring 1, Pemerintah Provinsi Jawa Barat menilai tenaga media maupun karyawannya paling rentan terinfeksi Covid-19. "Hari pertama kita khususkan untuk tenaga medis dan karyawan RSHS Bandung karena berada di zona merah, ditambah pasien kategori A," ujar Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Jawa Barat, Berli Hamdani dalam keterangan tertulis, Rabu (25/3/2020). Dalam pelaksanaan tes, Berli berujar, pihaknya bekerja sama dengan tenaga kesehatan rumah sakit serta Dinkes kabupaten/kota. Sementara rapid test dengan konsep drive-thru diperuntukkan kategori B dan C, saat ini tengah dikoordinasikan dengan disetiap wilayah untuk sarana-prasarana, alat, maupun tenaga kesehatan yang akan melaksanakan. "Dengan adanya rapid test ini, diharapkan dapat menjaring kasus-kasus maupun orang yang berisiko terkena infeksi sehingga bisa diambil langkah dalam penanggulangan COVID-19," ucap Berli. Adapun menurut

Sumber: