Libur Lebaran, Ratusan Ribu Wisatawan Serbu Cianjur
Cianjurekspres.net - Hampir mati suri akibat dua tahun dihantam pandemi Covid-19, industri pariwisata di Kabupaten Cianjur mulai kembali pulih pada momen libur lebaran tahun ini. Dimana angka kunjungan wisatawan cukup tinggi mencapai 60 persen dibandingkan hari libur biasa. Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kabupaten Cianjur, Pratama Nugraha, mengatakan, kunjungan wisatawan ke sejumlah objek wisata di Cianjur pada libur lebaran meningkat sekitar 60 persen atau sekitar 200 ribu orang dari tiket normal 80 sampai 90 ribu orang. "Total wisatawan yang masuk ke objek wisata di Selatan dan Utara diperkirakan mencapai 200 ribu," katanya kepada Cianjur Ekspres, Minggu (8/5). Namun Pratama mengatakan, data tersebut masih perhitungan sementara dari Selasa sampai Sabtu (3-7/5). "Selama dua tahun ini (wisata, red) kita hampir mati suri, paling banyak saat pandemi 5000 sampai 7000 orang, sekarang bisa mencapai 200 ribuan," ucapnya. Baca Juga: 38.414 Tiket KA Siliwangi Terjual Sepanjang Libur Hari Raya Menurutnya, objek wisata yang paling banyak dikunjungi wisatawan masih di Cibodas dan Jangari. Pratama pun berharap, kedepannya infrastruktur jalur tengah menuju wilayah Cianjur Selatan bisa segera dibenahi untuk mempermudah wisatawan berkunjung ke objek wisata. "Sekarang tempat wisata di selatan didominasi (pengunjung, red) Bandung dan Garut. Harapan kita untuk Selatan dari mulai Agrabinta, Sindangbarang dan Cidaun," katanya. Sementara itu berdasarkan informasi yang dihimpun Cianjur Ekspres, sejumlah objek wisata seperti Kebun Raya Cibodas, Situs Gunung Padang, Curug Cikondang dan Wisata Air Jangari mengalami peningkatan pengunjung. Seperti di Kebun Raya Cibodas jumlah pengunjung per Kamis (5/5) mencapai 10 ribu orang dan merupakan yang tertinggi selama libur lebaran tahun ini. Sedangkan di Objek Daerah Target Wisata (ODTW) Sapta Pesona Jangari, peningkatan pengunjung mencapai 60 persen atau kisaran 1500 orang per hari. General Manager Corporate Communication & Security Kebun Raya Cibodas, Zaenal Arifin, mengatakan, jumlah kunjungan wisatawan sebenarnya bisa lebih tinggi, karena banyak wisatawan yang tertahan di Bogor akibat macet. Baca Juga: Sudah 12 Orang Ambil Berkas Pendaftaran Calon Kades Sukatani Haurwangi Cianjur Pihak KRC pun menyediakan pelayanan program Taman Hutan Raya yang berisi booth makanan dan minuman di area parkir kendaraan wara-wiri dekat pintu utama masuk Kebun Raya Cibodas. "Pengunjung masih didominasi dari wilayah Jabodetabek, Cianjur, dan Sukabumi," ungkap Zaenal, Minggu (8/5). "Wisatawan Timur Tengah kabarnya sudah ada yang mau survei lokasi lagi, kebetulan hari ini ada mobil dari Kedubes Timur Tengah, kemungkinan survei untuk wisatawan dari Timur Tengah," katanya. Zaenal berharap, setelah libur lebaran wisatawan Timur Tengah bisa banyak lagi berkunjung ke Cipanas.
Sumber: