Pengembangan Bank Sampah Taruna Karya Mekarsari
Cianjurekspres.net - PLN Unit Induk Pembangunan Jawa Bagian Tengah (UIP JBT) memberikan bantuan Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) PLN Peduli senilai Rp100 juta kepada Bank Sampah Taruna Karya Mekarsari (TKM) yang berada di Desa Mekarsari, Kecamatan Darangdan, Kabupaten Purwakarta. Bantuan yang diberikan ialah bantuan peralatan pengelolaan sampah seperti kompor pembakaran sampah permanen, gerobak sampah, gedung pengelolaan sampah, timbangan dan berbagai peralatan pengelolaan sampah lainnya. Djarot Hutabri EBS, General Manager PLN UIP JBT menyebutkan bahwa bantuan TJSL bertajuk PLN Peduli ini merupakan upaya pemberdayaan masyarakat, terutama bagi masyarakat yang berada di sekitar proyek pembangunan infrastruktur ketenagalistrikan dalam menjalankan kegiatan usaha yang berwawasan lingkungan serta mendukung pencapaian Sustainable Development Goals (SDG
Sumber: