Waspada! Gangguan Kesehatan yang Timbul dari Penggunaan Gadget

Waspada! Gangguan Kesehatan yang Timbul dari Penggunaan Gadget

Cianjurekspres.net- Penggunaan gadget yang berlebihan ternyata bisa mengganggu kesehatan tubuh. Tidak bisa dimungkiri kini gadget menjadi kebutuhan utama manusia, dari yang muda hingga tua. Oleh sebab itu, ada baiknya jika anda mengetahui bahaya-bahaya apa saja yang ditimbulkan gadget bagi kesehatan. Baca Juga:Tips! 5 Cara Ampuh Hilangkan Jerawat di Wajah 1. Menurunnya kualitas penglihatan Sinar biru yang dipancarkan gadget dapat mengganggu penglihatan. Sinar biru tersebut memiliki tingkat energi tinggi, sehingga sinar biru yang dipancarkan dapat menyebabkan mata lelah, mata merah, pandangan kabur, dan sensasi terbakar di mata. Oleh sebab itu, ada baiknya jika saat menggunakan gadget menjaga jarak mata kurang lebih 15-20 cm. 2. Mengganggu Pola Tidur Dalam tubuh manusia, terdapat sebuah hormon yang disebut hormon tidur atau hormon melaton. Hormon ini memberikan rasa kantuk, sehingga seiring meningkatnya konsentrasi hormon melatonin dalam tubuh seseorang akan lebih mudah tertidur. Akan tetapi penggunaan gadget sebelum tidur dapat menyebabkan produksi hormon melatonin berkurang. Sehingga menyebabkan kualitas tidur seseorang menjadi buruk. Baca Juga: Lagi Mahal, Ini Tips Menyimpan Cabai Agar Awet Sampai Berbulan-bulan 3. Text Neck Syndrome Saat menggunakan gadget, biasanya seseorang akan banyak menundukkan kepala. Jika hal ini dilakukan terus menerus dalam jangka waktu lama maka akan berakibat fatal. Otot tulang leher yang mengalami kontraksi secara terus-menerus dapat memicu munculnya rasa nyeri luar biasa pada leher. Kondisi ini yang disebut sebagai text neck syndrome. Sehingga tidak disarankan untuk menggunakan gadget sambil menunduk dalam waktu lama. (bbs/hsm)

Sumber: