Banner Disway Award 2025

Komisi IV DPRD Cianjur Desak Satgas MBG Berfungsi Optimal

Komisi IV DPRD Cianjur Desak Satgas MBG Berfungsi Optimal

Ketua Komisi IV DPRD Kabupaten Cianjur, Rian Purwa Wiwitan. (Foto: CIANJUR EKSPRES/Moch. Nursidin)--

CIANJUR,CIANJUREKSPRES.DISWAY.ID - Komisi IV DPRD Kabupaten Cianjur menyatakan keprihatinan atas dugaan kasus keracunan yang menimpa ratusan siswa setelah menyantap makanan bergizi gratis (MBG).

Peristiwa yang diduga terjadi berulang ini dinilai harus menjadi perhatian serius Pemerintah Kabupaten Cianjur, khususnya dalam aspek pengawasan pelaksanaan program MBG.

Ketua Komisi IV DPRD Kabupaten Cianjur, Rian Purwa Wiwitan, mengatakan, DPRD turut prihatin dan berduka atas kejadian tersebut. Menurutnya, dugaan keracunan MBG yang terjadi berulang menunjukkan lemahnya pengawasan di lapangan.

“Menanggapi hal itu, kami DPRD Kabupaten Cianjur turut prihatin dan berduka atas kejadian ini. Kejadian yang berulang harus menjadi perhatian besar, terutama dari sisi pengawasan pelaksanaan MBG oleh Pemkab Cianjur,” kata Rian kepada Cianjur Ekspres, Rabu 28 Januari 2026.

BACA JUGA:Puluhan Siswa SD di Kadupandak Cianjur Diduga Keracunan Usai Santap MBG

BACA JUGA:Belasan Murid SD di Kadupandak Cianjur Diduga Alami Gejala Keracunan

Rian menegaskan, DPRD Kabupaten Cianjur juga mendesak agar Satuan Tugas (Satgas) MBG dapat berfungsi dan berjalan sesuai dengan harapan. Pasalnya, hingga saat ini peran dan fungsi Satgas MBG dinilai belum terlihat jelas.

“Kami mendesak agar Satgas MBG ini benar-benar bisa berfungsi. Sejauh ini kami juga sudah sempat rapat dengan Satgas MBG Kabupaten Cianjur, namun sampai sekarang belum ada kejelasan mengenai tugas dan fungsi mereka,” tegasnya.

Rian menilai, keberadaan Satgas MBG seharusnya menjadi ujung tombak pengawasan pelaksanaan program MBG di lapangan. Dia berharap fungsi pengawasan Satgas dapat dikolaborasikan dengan DPRD, disertai target yang jelas serta evaluasi secara berkala.

“Kami berharap fungsi pengawasan Satgas MBG bisa dikolaborasikan dengan DPRD. Harus ada target dan evaluasi bersama, apa saja yang sudah dilakukan dan apa yang akan dilakukan ke depan. Jangan sampai Satgas ini hanya menjadi kosmetik saja,” katanya.

BACA JUGA:Komisi IV DPRD Cianjur Catat Tiga PR Besar di Sektor Pendidikan

BACA JUGA:Kemenperin Pastikan Kesiapan Industri Dukung Program MBG

Sebagai tindak lanjut, Komisi IV DPRD Kabupaten Cianjur berencana melakukan pengecekan langsung ke sekolah-sekolah yang terdampak dugaan keracunan MBG. Selain itu, DPRD juga akan menelusuri penyebab keracunan yang dialami para siswa.

“Kami akan turun langsung ke lapangan, mengecek sekolah yang terdampak, dan memastikan penyebab keracunan yang dialami siswa,” ujar Rian.

Sumber: