Ketum MUI Ajak Masyarakat Doakan Timnas U-23

Senin 29-04-2024,08:30 WIB
Editor : Dede Sandi Mulyadi

CIANJUREKSPRES.DISWAY.ID,JAKARTA -  Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia (MUI) Anwar Iskandar mengajak masyarakat untuk turut mendoakan Tim Nasional Indonesia yang berlaga di Piala Asia U-23, agar bisa meraih prestasi membanggakan dan lolos ke Olimpiade Paris 2024. "Saya mengajak kepada semuanya untuk mendoakan agar anak-anak kita berhasil pada babak-babak berikutnya. Mudah-mudahan membawa harum nama bangsa Indonesia," kata Anwar Iskandar dalam rekaman video yang diterima di Jakarta, Minggu 28 April 2024. Sebelumnya, Timnas Indonesia mencetak sejarah baru setelah melaju ke Semifinal Piala Asia U-23, setelah mengalahkan Korea Selatan lewat babak adu penalti.

BACA JUGA:Shin Tae-yong Cukup Percaya Diri Dapat Antarkan Garuda Muda ke Olimpiade Paris Indonesia lantas tinggal selangkah lagi untuk bisa berpartisipasi dalam ajang multieven paling bergengsi di dunia. Langkah yang harus dihadapi Indonesia itu yakni melawan Uzbekistan pada Senin 29 April 2024. Tiket Olimpiade dapat diperoleh timnas Indonesia jika mampu menyelesaikan Piala Asia U-23 di posisi tiga besar, atau memenangi pertandingan playoff antar konfederasi melawan Guinea yang akan dimainkan pada awal Mei mendatang. "Alhamdulillah tim nasional U-23 kita yang berlaga di Qatar telah berhasil pada babak perempat final, itu sebuah prestasi yang sangat membanggakan kepada kita semua, bangsa Indonesia," kata Anwar.

BACA JUGA:Erick Thohir: Garuda Muda Ingin Terus Terbang Tinggi Ia pun memberikan apresiasi kepada Ketua Umum PSSI Erick Thohir, Pelatih Timnas Shin Tae-Yong, dan para pemain yang telah mencurahkan segenap jiwa dan raganya demi bangsa Indonesia. "Kami menyampaikan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada ketua PSSI, Pelatih Shin Tae-Yong, dan seluruh pemain-pemain yang berlaga di Qatar," katanya

Kategori :