Rapat Paripurna Tetapkan Empat Calon Pimpinan DPRD Cianjur Serta Pimpinan dan Anggota Fraksi 2024-2029

Jumat 27-09-2024,16:41 WIB
Reporter : Herry Febriyanto
Editor : Dede Sandi Mulyadi

CIANJUR,CIANJUREKSPRES.DISWAY.ID - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Cianjur, mengumumkan dan menetapkan Calon Pimpinan DPRD serta Susunan Pimpinan dan Anggota Fraksi-Fraksi Masa Jabatan 2024-2029. 

Ketua Sementara DPRD Kabupaten Cianjur, Asep Iwan Gusniardi seusai rapat paripurna, mengatakan, pihaknya akan membawa berkas usulan calon pimpinan DPRD dan pimpinan serta anggota fraksi hasil keputusan Pimpinan Sementara DPRD Cianjur ke Jawa Barat pada hari ini atau Senin mendatang. 

"Saya  berharap pelantikannya secepatnya karena kita akan masuk di wilayah kerja masing-masing di komisi-komisi," katanya kepada Cianjur Ekspres, Jumat 27 September 2024. 

"Saya berharap mudah-mudahan SK dari Gubernur Jawa Barat bisa diselesaikan untuk Kabupaten Cianjur," sambung Asep Iwan. 

BACA JUGA:Forum Penggerak Pendidikan Non Formal Deklarasi Dukungan untuk Pasangan Herman dan Ibang

BACA JUGA:Forkopimcam Pacet Gelar Deklarasi Damai Jelang Pilkada Serentak 2024

Berikut Calon Pimpinan DPRD Kabupaten Cianjur Masa Jabatan Tahun 2024-2029 

Ketua: Metty Triantika (Partai Golkar) 

Wakil Ketua: Ganjar Ramadhan (Partai Gerindra) 

Wakil Ketua: Susilawati (PDIP) 

Wakil Ketua: Lepi Ali Firmansyah (PKB) 

 

Berikut Susunan Pimpinan dan Anggota Fraksi-Fraksi DPRD Kabupaten Cianjur Masa Jabatan 2024-2029: 

Fraksi Partai Golkar 

Kategori :