JAKARTA,CIANJUREKSPRES.DISWAY.ID - Presiden RI Prabowo Subianto menegaskan bahwa AA hakim memiliki peran penting dalam sistem peradilan sebagai benteng terakhir keadilan.
"Saya menegaskan betapa pentingnya para hakim. Anda adalah benteng terakhir keadilan," ujar Prabowo saat memberi sambutan pada acara pengukuhan 1.451 hakim di Gedung Mahkamah Agung, Jakarta, Kamis 12 Juni 2025. Presiden mengatakan hakim sebagai benteng terakhir keadilan yang menjadi tumpuan harapan masyarakat, khususnya kalangan miskin dan kelompok kecil. Menurut Prabowo, masyarakat kecil hanya dapat mengandalkan hakim yang adil dalam memperjuangkan keadilan. Hal ini berbeda dengan mereka yang memiliki kekuatan atau kekayaan, yang dinilai memiliki akses lebih besar terhadap bantuan hukum. BACA JUGA:Politik dan Orkestrasi Pembangunan Daerah BACA JUGA:Fraksi Partai Gerindra Cianjur Apresiasi dan Dukung Keputusan Prabowo Cabut Izin Tambang di Kawasan Raja Ampat Dalam situasi tersebut, Presiden menilai bahwa keberadaan hakim yang tidak bisa disuap, tidak bisa dibeli, serta memiliki kecintaan terhadap keadilan dan rakyat menjadi sangat penting. "Orang kecil hanya bergantung sama hakim yang adil, hakim yang tidak bisa disogok, hakim yang tidak bisa dibeli, hakim yang cinta keadilan, hakim yang cinta rakyat," ucap Presiden. Kepala Negara menyatakan bahwa rakyat Indonesia sangat bergantung pada integritas para hakim. Sebagai bentuk komitmen, Presiden menginstruksikan kepada para menterinya untuk menaikkan gaji seluruh hakim di Indonesia. "Enaknya jadi Presiden itu tinggal perintah-perintah saja, yang pusing menteri-menteri, terutama Menteri Keuangan. Saya minta dinaikkan, dateng ke saya segini Pak, kurang. Kalau perlu anggaran lain saya kurangi," ujar Prabowo. BACA JUGA:Gema Keadilan Apresiasi Kinerja 100 Hari Bupati dan Wabup Cianjur BACA JUGA:PKS Cianjur Bertahap Lantik Pengurus Baru DPRa: Bergerak Bersama, Menang Bersama di 2029 Presiden pun mengumumkan kenaikan gaji hakim hingga yang tertinggi mencapai 280 persen dari gaji saat ini yang ditujukan untuk golongan paling junior. Presiden menilai keputusannya menaikkan gaji para hakim untuk meningkatkan kesejahteraan pejabat yang berwenang untuk mengadili dan memutuskan perkara itu. "Saya Prabowo Subianto Presiden RI ke-8 hari ini mengumumkan bahwa gaji-gaji hakim akan dinaikkan demi kesejahteraan para hakim," kata Prabowo. Prabowo menyebutkan kenaikan gaji hakim tersebut bervariasi, namun yang tertinggi mencapai 280 persen untuk golongan paling junior. BACA JUGA:MITI Minta Pemerintah Tindak Tegas Tambang Nikel yang Rusak Raja Ampat BACA JUGA:Anggota DPRD Cianjur Fraksi PKS Sebut Infrastruktur Jalan Masih Jadi Masalah Krusial Usai mengumumkan kenaikan gaji hakim itu, Prabowo pun disambut tepuk tangan meriah oleh para hakim yang baru saja dikukuhkan. Di sisi lain, Kepala Negara menyatakan akan mengawasi kenaikan gaji untuk hakim itu.Prabowo: Hakim Miliki Peran Penting Sebagai Benteng Terakhir Keadilan
Kamis 12-06-2025,17:30 WIB
Editor : Dede Sandi Mulyadi
Tags : #rakyat
#peran penting
#kesejahteraan
#kenaikan gaji
#keadilan
#integritas
#hukum
#harapan masyarakat
#hakim
#gaji
#benteng terakhir
#bantuan hukum
Kategori :
Terkait
Senin 10-11-2025,13:06 WIB
Hari Pahlawan, Ketua DPRD Sebut Jalur Kereta Wisata Jakalalana Jadi Kebangkitan Ekonomi Rakyat Cianjur
Jumat 24-10-2025,08:00 WIB
Sidang Praperadilan Oknum Guru Ngaji Berlanjut, Kuasa Hukum Tersangka dan Korban Berbeda Pandangan
Senin 20-10-2025,18:00 WIB
TMMD ke-126 Kodim 0608/Cianjur: Anggota TNI dan Warga Kompak Bangun Pos Ronda
Minggu 28-09-2025,12:20 WIB
DPD PAN Cianjur Gelar Sekolah Politik “NGOPI”, Ruang Diskusi Politik Rutin untuk Generasi Muda
Senin 01-09-2025,22:00 WIB
Forkopimcam Cipanas Gelar Apel Siaga Pengamanan Objek Vital
Terpopuler
Sabtu 17-01-2026,19:36 WIB
Empat Rumah Warga di Cipanas Cianjur Terbakar
Sabtu 17-01-2026,18:23 WIB
Jadi Tersangka Dugaan Penipuan dan Penggelapan, Kades Mekargalih Cianjur Ditahan Polisi
Sabtu 17-01-2026,20:30 WIB
Bupati Cianjur Tegaskan Kasus Bullying Tidak Bisa Dibenarkan
Sabtu 17-01-2026,17:40 WIB
Ribuan Peserta Ikuti Jalan Sehat HAB ke-80 Kemenag Cianjur, Berhadiah Umrah dan Motor
Sabtu 17-01-2026,19:30 WIB
BPBD Cianjur Sebut Suhu Dingin Disertai Hujan Deras akan Terjadi Selama Beberapa Hari ke Depan
Terkini
Minggu 18-01-2026,12:26 WIB
Hujan Deras Disertai Angin Kencang Akibatkan Pohon Tumbang di Jalan Raya Ciloto Puncak
Sabtu 17-01-2026,20:30 WIB
Bupati Cianjur Tegaskan Kasus Bullying Tidak Bisa Dibenarkan
Sabtu 17-01-2026,19:36 WIB
Empat Rumah Warga di Cipanas Cianjur Terbakar
Sabtu 17-01-2026,19:30 WIB
BPBD Cianjur Sebut Suhu Dingin Disertai Hujan Deras akan Terjadi Selama Beberapa Hari ke Depan
Sabtu 17-01-2026,18:23 WIB