Cianjurekspres.net - Bapaslon Bupati dan Wakil Bupati Cianjur, Lepi Ali Firmansyah-Gilar Budi Raharja (Pilar) yakin dan siap memenangkan Pilkada Cianjur 9 Desember 2020 mendatang.
[caption id="attachment_27358" align="aligncenter" width="300"] Bapaslon Bupati dan Wakil Bupati Cianjur, Lepi Ali Firmansyah-Gilar Budi Raharja (Pilar) saat menerima berkas usai mendaftar ke KPU Cianjur.(Herry Febriyanto)[/caption]
"Kami sengaja daftar lebih awal, bahwa kami pasangan yang yakin dan siap memenangnan Pilkada 9 Desember 2020," kata Bakal Calon Bupati Cianjur, Lepi Ali Firmansyah usai mendaftar ke KPU Cianjur kepada wartawan, Jumat (4/9/2020).
Baca Juga: Daftar ke KPU Jalan Kaki, Lepi-Gilar Bagikan Sayur ke Warga
Menurutnya, Lepi-Gilar (Pilar) merupakan pasangan pemimpin yang menawarkan wajah Cianjur baru dan menggerakkan perubahan untuk kemajuan, kesejahteraan, keadilan dan kemakmuran masyarakat Cianjur.
"Kami dinyatakan memenuhi syarat dan mudah-mudahan jika tidak ada aral melintang pada waktunya kami bisa ditetapkan sebagai calon bupati dan wakil bupati Cianjur di Pilkada 9 Desember 2020," tandas Lepi.
Sementara itu Gilar Budi Raharja menyampaikan salam untuk semua masyarakat Cianjur yang menginginkan perubahan. "Kami siap membawa perubahan untuk Cianjur," pungkasnya.(Herry Febriyanto)