Pantai Apra dan Sereg Sindangbarang Cianjur Ditutup, Ini Alasannya

Minggu 16-05-2021,07:25 WIB
Editor : cianjur

Cianjuekspres.net - Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) dan Satgas Covid-19 Kecamatan Sindangbarang, Kabupaten Cianjur menutup objek wisata Pantai Apra dan Sereg, Minggu (16/5/2021). "Ditutup mulai pagi hari ini pukul 06.00 WIB, antisipasi adanya lonjakan masyarakat yang ingin berwisata mengingat hari kemarin ada lonjakan yang cukup siginfikan di Pantai Cemara (Cidaun). Tapi alhamdulillah kemarin tidak berimbas ke Pantai Sereg dan Apra," ujar Camat Sindangbarang, Djoko Purnomo kepada cianjurekspres.net, Minggu (16/5/2021). Meski demikian, jelas Djoko, Forkopimcam dan Satgas Covid-19 Kecamatan Sindangbarang sepakat sebagai langkah antisipasi menutup lokasi wisata Pantai Sereg dan Apra. "Terhitung mulai hari ini (ditutup) sampai dengan waktu yang belum ditentukan sesuai dengan situasi kondisi di lapangan," tegasnya. "Kalau memang tidak ada potensi kerumunan, baru kita akan buka lagi dengan tetap mengutamakan protokol kesehatan bagi para pengunjung," imbuhnya.(hyt)

Tags :
Kategori :

Terkait

Terpopuler