Digital Talent BRI Torehkan Prestasi di Ajang UN World Innovation Day Hack 2022

Minggu 26-06-2022,08:34 WIB
Editor : cianjur

Cianjurekspres.net - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI terus mendorong pengembangan talenta para pekerjanya, termasuk digital talent yang semakin dibutuhkan untuk menghadapi tantangan era digitalisasi. Optimalisasi dari upaya tersebut dibuktikan lewat keberhasilan para Insan BRILiaN atau sebutan bagi karyawan perseroan dalam meraih prestasi. Yang terbaru, dua Insan BRILiaN telah mengharumkan nama bangsa, yakni Nur Arifin Akbar dan Nitia Rahmi. Keduanya meraih Silver Medal Finalist di UN World Innovation Day Hack 2022 sebagai Team Blockchain Center of Excellence (CoE) yang berkompetisi menciptakan ide berbasis blockchain. Direktur Digital dan Teknologi Informasi BRI, Arga M. Nugraha, mengatakan, pencapaian ini menjadi pembuktian bahwa perseroan selalu berkomitmen mendukung kinerja serta pengembangan diri para Insan BRILiaN, termasuk untuk digital talent yang semakin dibutuhkan untuk menghadapi era perkembangan teknologi seperti saat ini. Tak hanya berupaya memperkuat layanan jasa keuangan secara digital, dengan berkarir dan menjalani profesi di bidang digital dan teknologi informasi di BRI, para pekerja juga mendapat value lainnya melalui peluang dalam meningkatkan kapasitas diri.

Tags :
Kategori :

Terkait