PLN Cianjur Promosikan Electrifying Lifestyle di Hari Jadi Cianjur

Minggu 10-07-2022,09:25 WIB
Editor : cianjur

Cianjurekspres.net - Kabupaten Cianjur genap berusia 345 tahun tahun ini. Rangkaian kegiatan Hari Jadi Cianjur (HJC) pun digelar mulai dari awal bulan sampai dengan puncak acara pada Selasa 12 Juli 2022 mendatang. Salah satu acara yang diselenggarakan untuk memeriahkan Hari Jadi Cianjur adalah Lomba Memasak di halaman Pendopo Cianjur, Selasa (5/7). Lomba masak tersebut mengangkat tema memasak dengan bahan dasar tauco. Baca Juga: BIN dan Puskesmas Campaka Gelar Vaksinasi Covid-19 di Empat Desa Setelah Salat Idul Adha Peserta lombanya sendiri adalah para kepala SKPD (Satuan Kerja Perangkat Daerah) Kabupaten Cianjur. Mereka diharuskan memasak dengan durasi waktu 45 menit. Bupati Cianjur, Herman Suherman pun terjun langsung untuk meninjau masing-masing booth di mana peserta memasak. Bupati menyampaikan bahwa lomba memasak itu bukan sekedar sebagai rangkaian kegiatan Hari Jadi Cianjur namun juga untuk meningkatkan ketahanan pangan dan melestarikan tauco sebagai makanan khas Cianjur. PT PLN (Persero) UP3 (Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan) Cianjur pun ikut mempromosikan Electrifying LifeStyle dalam kegiatan lomba memasak tersebut. Baca Juga: Rekomendasi 7 Curug di Cianjur, Cocok Untuk Habiskan Waktu Liburanmu!

Tags :
Kategori :

Terkait