Kesal Sang Ibu Dihujat, Fuji Utami: Berisik Tahu Gak Lo

Jumat 16-09-2022,19:30 WIB
Reporter : Hanna Septia Melinda
Editor : Hanna Septia Melinda

CIANJUR, CIANJUREKSPRES-  Baru- baru ini ibunda Fuji Utami, Dewi Zuhriati menangis tersedu-sedu usai disebut artis dadakan karena musibah meninggalnya Bibi Ardiansyah dan vanessa Angel.

Hal tersebut terjadi saat istri H Faisal tengah melakukan live TikTo untuk mempromosikan dagangannya. 

BACA JUGA:V BTS Hadiri Private Party Perilisan Born Pink - Blackpink, Mulai Go Publik?

Alih-alih tertarik dengan produk yang ditawarkan, Dewi jusru mendapat komentar negatif yang menyebut keluarga Fuji adalah artis dadakan jalur musibah.

Mengetahui hal tersebut, Nenek dari Gala Sky ini juga menuturkan tidak ada niatan pihaknya untuk berada di posisi sebagai artis. Menurutnya, kehilangan anak beserta menantunya secara bersamaan adalah cobaan yang berat.

Selama live, ia tak berhenti menangis sembari mengelap air matanya menggunakan tissue.

BACA JUGA:Jokowi Minta Pembagian BLT BBM dan BSU Dilakukan Secara Mudah, Cepat dan Tepat Sasaran

Mengetahui hal tersebut, Fuji meluapkan kekesalannya melalui live Instagram. “Kalau mau (menghujat) di Instagram atau TikTok gue itu bebas mau komen apa. Berisik tahu gak lo, gue gak suka,” katanya.

Lebih lanjut, Fuji tidak dapat toleransi netizen yang bersikap buruk kepada kedua orang tuanya. Ia juga tidak akan tinggal diam ketika orang tuanya dibuat sakit hati. 

“Kalau ada komen yang julid, nggak usah dibaca,’ Nggak bisa. Karena ini lapak mama saya, yang mengganggu mama saya, saya kesel. Yang ganggu gue, bodoh amat lah. Yang ganggu nyokap gue, stop di situ,” pungkasnya.

Kategori :