Komisi D Dorong Pemkab Cianjur Segera Perbaiki Sekolah Rusak

Komisi D Dorong Pemkab Cianjur Segera Perbaiki Sekolah Rusak

Ketua Komisi D DPRD Kabupaten Cianjur, Atep Hermawan Permana. (Foto: Mochamad Nursidin/CIANJUR EKSPRES)--

CIANJUREKSPRES.DISWAY.ID,CIANJUR - Komisi D DPRD Cianjur menyoroti banyaknya bangunan sekolah di lingkungan Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Diskdikpora) Kabupaten Cianjur, yang rusak hingga ambruk. Komisi D mendorong agar sekolah rusak segera diperbaiki.

Ketua Komisi D DPRD Kabupaten Cianjur, Atep Hermawan Permana mengatakan, Komisi D DPRD Cianjur akan terus mendorong dan memberikan dukungan dalam pembangunan sekolah-sekolah yang rusak bahkan ambruk, baik di jenjang SD maupun SMP.

"(Tahun) kemarin ada beberapa sekolah SD dan SMP yang tertangani. Tahun ini rencananya ada beberapa sekolah yang akan ditangani, karena tidak mungkin dari sekitar 1000 bangunan SD dan 300 bangunan SMP, akan tertangani dalam satu anggaran, dan selesai," katanya kepada Cianjur Ekspres, Kamis 2 Mei 2024.

BACA JUGA:Dewan Pendidikan Minta Disdikpora Prioritaskan Perbaikan Sekolah Rusak di Cianjur

Atep menuturkan, Komisi D akan terus berupaya dan berusaha mendorong pemerintah daerah agar fokus memperbaiki bangunan sekolah yang sudah rusak dan akan ambruk, termasuk peningkatan kapasitas tenaga kependidikan.

"Idealnya bagi kami adalah antara peningkatan kapasitas tenaga kependidikan dengan sarana dan prasarana pendidikan berjalan beriringan, sehingga kualitas pendidikan yang ada di Kabupaten Cianjur semakin meningkat," ujarnya.

Sumber: