Sambut Idul Adha 1445 H, Musholla Ar-ridho Bagikan Ribuan Paket Sembako

Sambut Idul Adha 1445 H, Musholla Ar-ridho Bagikan Ribuan Paket Sembako

Pimpinan Musholla Ar-ridho H. Tommy. --

CIANJUREKSPRES.DISWAY.ID - Musholla Ar-ridho bagikan ribuan paket sembako kepada masyarakat Cipanas dan sekitarnya, dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriyah, di Komplek Villa Green Aplle Garden, Kecamatan Cipanas.

Pimpinan Musholla Ar-ridho Tommy mengungkapkan, paket sembako yang didistribusikan di sejumlah desa dan beberapa kecamatan di Kabupaten Cianjur, mencapai 8000 paket dengan sistim menggunakan kupon.

"Kalau di wilayah Cipanas dan sekitarnya (paket bantuan yang dibagikan) yakni kepada masyarakat dari tujuh desa dari tiga kecamatan. Kalau di Cianjur, paket sembako dibagikan kepada masyarakat dari dua desa dari dua kecamatan. Totalnya sekitar 8000 paket yang dibagikan," ungkap Tommy kepada wartawan, Minggu 8 Juni 2024.

BACA JUGA:BPBD Cianjur Sebut Rp71 Miliar Dana Stimulan Gempa Tahap IV Bisa Dicairkan Pekan Depan

Paket bantuan yang dibagikan di wilayah Cipanas sendiri, kata Tommy, ada sekitar 6000 paket, sementara sisanya sekitar 2000 paket dibagikan di dua kecamatan di wilayah kecamatan lain.

"Ada sebagian paket yang dikirim langsung ke wilayah tertentu karena lokasinya jauh. Jadi kita kirim langsung ke lokasi yang jauh dari Cipanas seperti Desa Rawabelut, Kecamatan Suakresmi," katanya.

Tidak hanya masyarakat yang memiliki kupon berhak mendapatkan paket sembako,paket sembako juga diberikan kepada sebagian masyarakat yang tidak kebagian kupon seperti para sopir angkot yang mengangkut warga masyarakat yang hendak mengambil paket bantuan.

BACA JUGA:Orang Tua Korban Dugaan Malapraktik Trauma Berobat ke Puskesmas

"Paket sembako tidak diberikan setiap tahun, namun tergantung momentum. sebentar lagi kan mau lebaran Idul Adha, jadi mudah-mudahan dengan adanya paket sembako ini, setidaknya bisa membantu masyarakat," ujar Tommy.

"Kita membantu tidak melihat status sosial, apa latar belakangnya, yang penting paket sembako ini bisa tepat sasaran," tambahnya.

Sumber: