IX Indobursa Exchange Kenalkan Bursa Komoditi Berjangka
Pengenalan IX Indobursa Exchange sebagai bursa komoditi berjangka kepada pemangku kepentingan di Jakarta, Jumat (4/10/2024) ANTARA/HO-Indobursa Exchange--
JAKARTA,CIANJUREKSPRE.DISWAY.ID - IX Indobursa Exchange memperkenalkan bursa komoditi yang berfokus pada perdagangan komoditas strategis di Indonesia, terutama sebagai referensi harga perdagangan minyak sawit mentah (CPO).
Direktur Utama IX Indobursa Exchange Agung Rihayanto mengatakan bursa komoditi tersebut dirancang untuk mendukung transparansi dan efisiensi perdagangan komoditas strategis di Indonesia, terutama CPO.
"Kami berharap dapat menjadi referensi harga yang kredibel dan solusi dalam tata kelola perdagangan komoditi yang lebih baik," katanya dalam keterangannya di Jakarta, Sabtu 5 Oktober 2024.
Indonesia, sebagai produsen CPO terbesar di dunia, memerlukan tata kelola dan mekanisme perdagangan yang efisien, tambahnya, kehadiran IX Indobursa Exchange diharapkan dapat mendukung transparansi dan efektivitas dalam perdagangan komoditi di Indonesia.
BACA JUGA:Kementerian PUPR Bangun 10 Juta Unit Rumah Lewat Program Sejuta Rumah
BACA JUGA:BPKH Limited Luncurkan Produk Bumbu Kampoeng untuk Konsumsi Haji dan Umrah
Indobursa Exchange merupakan bursa berjangka komoditas independen yang dimiliki oleh para pelaku komoditas fisik dan bekerjasama dengan PT Kliring Berjangka Indonesia anak usaha BUMN Danareksa Holding untuk proses kliring dan penyelesaian transaksinya.
Agung menjelaskan Indobursa Exchange mengusung konsep kolaborasi sehat dengan berbagai pihak di industri kelapa sawit, mulai dari petani kecil hingga perusahaan besar.
"Dengan demikian, Indobursa tidak hanya menyediakan pasar yang terbuka bagi semua, tetapi juga mendukung peningkatan kualitas produk dan efisiensi
perdagangan," katanya.
Sebelumnya pada Jumat (4/10) diselenggarakan kegiatan memperkenalkan IX Indobursa Exchange kepada pemangku kepentingan dan memperlihatkan potensi perdagangan komoditi yang lebih transparan, teratur, dan efektif.
BACA JUGA:Gapensi Harap Kontraktor Lokal Lebih Dilibatkan di Era Prabowo-Gibran
Menurut Kepala Badan Pengawasan Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti) Kasan, pengenalan IX Indobursa Exchange merupakan salah satu langkah nyata dalam mewujudkan apa yang telah dicanangkan oleh pemerintah sejak tahun sebelumnya.
Sebagai produsen CPO terbesar di dunia, lanjutnya Indonesia memiliki peran strategis dalam menentukan arah pasar komoditas global.
"Pemerintah akan terus berupaya menciptakan referensi harga yang transparan dan kredibel, khususnya di sektor industri CPO, guna memperkuat posisi Indonesia di pasar internasional," katanya.
Direktur Utama PT Kliring Berjangka Indonesia Budi Susanto menambahkan pengenalan bursa komoditi berjangka oleh IX Indobursa Exchange merupakan langkah besar menuju transparansi dan efisiensi dalam perdagangan komoditas, khususnya kelapa sawit, yang merupakan pilar penting dalam ekonomi Indonesia.
BACA JUGA:OJK: Tingkat Penyelesaian Aduan Konsumen Capai 87,29 Persen
BACA JUGA:Menhub Dorong Penguatan Transformasi Digital Sektor Transportasi
Ketua Kamar Dagang dan Industri (KADIN) Arsjad Rasjid mengharapkan IX Indobursa Exchange menjadi platform yang efisien dan transparan serta mampu memfasilitasi price discovery khususnya untuk komoditas strategis bagi perekonomian nasional, mulai dari pertanian, perkebunan, hingga energi.
Sumber: antara