Dua Atlet Tenis Meja Cianjur Wakili Jabar di Kejurnas

Dua Atlet Tenis Meja Cianjur Wakili Jabar di Kejurnas

TENIS MEJA: Atlet tenis meja Cianjur berhasil lolos dan terpilih menjadi perwakilan Jawa Barat di Kejurnas.(istimewa)--

CIANJUR, CIANJUR EKSPRES - Dua atlet putri asal Cianjur, Nida Aulia Mughni dan Hualiatul Asyroh Mughni akan memakili Jawa Barat dalam Kejuaraan Tenis Meja Tingat Nasional 2022 di Manado, Sulawesi Utara. 

Ketua Persatuan Tenis Meja Seluruh Indonesia (PTMSI) Pengcab Cianjur, Sofyan Sauri mengatakan, kedua atlet putri tenis meja tersebut terpilih untuk mewakili Provinsi Jabar usai mengikuti proses seleksi di Jatinangor. 

BACA JUGA:Dewan Pendidikan Minta Disdikpora Prioritaskan Perbaikan Sekolah Rusak di Cianjur

“Kedua atlet ini mengikuti seleksi bersama beberapa altet dari sejumlah wilayah lain. Alhamdulliah keduanya terpilih untuk mewakili Provinsi Jabar,” kata dia kepada wartawan, Rabu (12/10).

Sofyan melanjutkan, kedua altet tersebut, yaitu Nida Aulia Mughni di kelas junior putri dan Huliatul Asyroh Mughni di kelas pemula putri. 

“Saat ini keduanya tengah melakukan sejumlah persiapan, dan akan diberangkatkan ke Manado untuk mengikuti Kejurnas 2022 pada Jumat (14/10) mendatang,” kata dia.

BACA JUGA:Cianjur Butuh Stadion Baru Jika Ingin Jadi Tuan Rumah Porprov Jabar 2026

Sofyan mengatakan, sebelumnya kedua atlet tenis meja pelajar ini sudah menorekan prestasi di tingkat provinsi hingga nasional.

“Terakhir keduanya berhasil menjadi juara pertama pada kejuaraan tenis meja piala Kejaksaan di Jakarta beberapa waktu lalu, semoga dengan pengalamannya itu mereka bisa berprestasi,” tambahnya. 

Sumber: