Cekas Manjur: Pimpinan dan Staf DPMPTSP Cianjur Cek Kesehatan

Cekas Manjur: Pimpinan dan Staf DPMPTSP Cianjur Cek Kesehatan

Seluruh pimpinan dan staf DPMPTSP Kabupaten Cianjur menjalani kegiatan cek kesehatan yang diselenggarakan oleh Dinkes Kabupaten Cianjur, Senin (31/10).(istimewa)--

CIANJUR, CIANJUR EKSPRES - Dinas Kesehatan Kabupaten Cianjur terus melaksanakan program Cek Kesehatan Masyarakat Cianjur (Cekas Manjur) khususnya kepada Aparatur Sipil Negara (ASN) di Organisasi Perangkat Daerah di Cianjur. 

Seperti pengecekan kesehatan yang dilakukan di Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kabupaten Cianjur pada Senin (31/10).

BACA JUGA:Program Cekas Manjur Menyasar Karyawan di SKPD, Dinkes: Sudah Sekitar 70 Persen Cek Kesehatan

Seluruh pimpinan dan staf DPMPTSP Kabupaten Cianjur menjalani kegiatan cek kesehatan yang diselenggarakan oleh Dinkes Kabupaten Cianjur.

Bahkan Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Cianjur dr Irvan Nur Fauzy pun ikut memantau jalannya program Cekas di DPMPTSP Cianjur.

BACA JUGA:Cekas Manjur: Pimpinan dan Staf Bapenda Cianjur Dicek Kesehatan

Seperti diketahui, program Cekas Manjur melayani serangkaian pemeriksaan dan pengecekan kesehatan.

Diantaranya, pengecekan tinggi badan, berat badan, lingkar perut. Lalu ada pemeriksaan hipertensi dan gula darah.

Sumber: