Cianjurekspres.net - Partai Amanat Nasional (PAN) Kabupaten Cianjur, mengusulkan sejumlah nama calon presiden dan wakil presiden di Pemilu 2024 dari internal serta eksternal partai untuk nanti dibahas di tingkat provinsi (DPW) dan pusat (DPP).
Usulan tersebut muncul setelah DPD PAN Kabupaten Cianjur menggelar Rapat Kerja Daerah (Rakerda) di Gedung Juang 45 Cianjur, Jumat (10/6/2022).
Ketua DPD PAN Kabupaten Cianjur, Herlan Firmansyah, mengungkapkan, khusus internal tetap PAN mengusulkan Ketua Umum Zulkifli Hasan menjadi calon presiden.
Herlan mengatakan, untuk rekomendasi eksternal terkait koalisi harus segera melakukan konsolidasi dengan teman-teman partai yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Bersatu (KIB).