Banner Disway Award 2025

Dua Mobil Terlibat Kecelakaan di Ciranjang Cianjur, Dua Orang Terluka

Dua Mobil Terlibat Kecelakaan di Ciranjang Cianjur, Dua Orang Terluka

Tampak dua kendaraan terlibat kecelakaan lalu lintas di Jalan Raya Bandung, Desa Ciranjang, Kecamatan Ciranjang, Rabu (15/10), dini hari. (Foto: Istimewa)--

CIANJUR,CIANJUREKSPRES.DISWAY.ID - Kecelakaan lalu lintas melibatkan dua kendaraan bermuatan bahan pangan terjadi di Jalan Raya Bandung, tepatnya di ujung Jembatan Cisokan, Desa Ciranjang, Kecamatan Ciranjang, Kabupaten Cianjur, Rabu (15/10/2025) dini hari.

Insiden tersebut mengakibatkan dua orang mengalami luka dan harus dibawa ke Puskesmas Ciranjang. Peristiwa terjadi sekitar pukul 01.40 WIB, saat jalan dalam kondisi sepi dan minim penerangan. 

Berdasarkan informasi yang dihimpun di lokasi, kecelakaan melibatkan mobil pick up bak terbuka bernomor polisi F 8360 VB yang membawa muatan pisang dan Suzuki XL7 bernomor polisi F 1788 YT yang diketahui mengangkut tempe.

Salah seorang saksi mata, Hari (40), mengungkapkan kecelakaan bermula ketika mobil pick up yang melaju perlahan dari arah Bandung tiba-tiba ditabrak keras dari belakang oleh Suzuki XL7 yang datang dengan kecepatan tinggi.

“Benturannya keras banget, sampai terdengar dua kali. Mobil bak terbuka yang bawa pisang terseret dan menabrak jongko pedagang sebelum berhenti karena menabrak pohon,” katanya kepada wartawan.

BACA JUGA:Pemotor Tewas Usai Tabrakan dengan Truk Bermuatan Salak di Cianjur

BACA JUGA:Aksi Salip di Tikungan Berujung Tabrakan di Cugenang, Dua Orang Luka Berat

Akibat benturan tersebut, dua orang dari mobil Suzuki XL7 mengalami luka ringan dan langsung dibawa ke Puskesmas Ciranjang untuk mendapat perawatan. Sementara itu, pengemudi pick up dan penumpangnya selamat, meski kendaraan mereka mengalami kerusakan cukup parah.

Hari menduga, penyebab kecelakaan karena minimnya penerangan jalan dan kelalaian pengemudi Suzuki XL7. “Kondisi jalan gelap, tidak ada lampu penerangan. Mungkin sopirnya ngantuk atau main handphone,” ujarnya.

Diketahui, mobil Suzuki XL7 tersebut membawa muatan tempe yang hendak dikirim ke Dapur SPPG Cibiuk Ciranjang. Usai kejadian, muatan tempe dipindahkan menggunakan kendaraan operasional milik SPPG.

Sementara itu, Kapolsek Ciranjang AKP Yuddi Suharjo melalui Aiptu Dede Herwana, membenarkan adanya kecelakaan tersebut.

BACA JUGA:Kaki Patah Karena Tabrakan, Warga Desa Gasol Cianjur Butuh Bantuan

BACA JUGA:Hindari Tabrakan, Mobil Mandor Desa Mekarsari Nyungseup ke Sawah

“Benar, ada kecelakaan antara dua kendaraan di wilayah Ciranjang. Tidak ada korban jiwa, dan penanganan sudah dilimpahkan ke Unit Laka Lantas Polres Cianjur,” katanya.

Sumber: