Libur Lebaran 2024, Pedagang Makanan Khas Cianjur Kebanjiran Rezeki

Libur Lebaran 2024, Pedagang Makanan Khas Cianjur Kebanjiran Rezeki

Pedagang tauco di ruas Jalan Cugenang-Cianjur sibuk mengemas pesanan para pembeli. (Foto: Rikzan RA/CIANJUR EKSPRES)--

CIANJUREKSPRES.DISWAY.ID,CIANJUR - Momen libur lebaran Idul Fitri 1445 Hijriyah, membawa berkah bagi para penjual oleh-oleh khas Cianjur

Pantauan Cianjur Ekspres, sejumlah toko makanan khas Cianjur seperti di ruas jalan raya Cipanas dan Cugenang, ramai dikunjungi para pembeli.

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kabupaten Cianjur, Asep Suparman mengatakan,  selain tempat wisata, lokasi penjual oleh-oleh khas Cianjur juga dipenuhi pembeli seperti Toko Okeke Cipanas dan Toko Tauco Cap Meong di Kecamatan Cugenang.

BACA JUGA:Hari Ini, Nilai Tukar Dollar AS Tembus Rp16 Ribu

"Alhamdulillah, jika diakumulasi maka jumlah wisatawan yang datang ke Cianjur mencapai 50.316 orang per hari ini (Minggu 14 april 2024)," katanya kepada Cianjur Ekspres, Minggu 14 April 2024.

Pemilik Toko Tauco Cap Meong, Stefani Tasma menuturkan, penjualan oleh-oleh khas Cianjur melonjak saat libur Lebaran 2024.

“Jika di hari biasa hanya terjual 250 botol tauco, pada saat liburan ini bisa sampai 500 botol per hari,” ungkapnya.

BACA JUGA:Libur Lebaran 2024, 50 Ribu Wisatawan Kunjungi Cianjur

Stefani mengatakan, selain membeli tauco, wisatawan yang melintas baik ke arah Bandung atau ke arah Jakarta biasanya membeli produk makanan ringan UMKM seperti manisan dan beran Pandan Wangi asal Cianjur.

“Selan dari Jawa Barat dan Jabodetabek, ada juga pengunjung asal Sumatera. Biasanya ramai sampai arus balik dan libur Lebaran usai,” katanya.

Afik Gundamana (36) warga Cianjur yang berdomisili di Medan, Sumatera Utara mengaku rutin membeli tauco untuk oleh-oleh ke Medan.

“Sejak lima tahun lalu saya pindah ke Medan, ketika pulang kampung, tauco ini jadi oleh-oleh andalan. Banyak teman-teman yang pesan tauco asli Cianjur. Mereka suka dengan rasanya,” ungkapnya.

Sumber: