Berharap Ada Jembatan Layak Penghubung Desa Cibuluh Cianjur dengan Desa Cisewu Garut
Tampak Jembatan Cidarengdeng di Kampung Cidarengdeng, Desa Cibuluh, Kecamatan Cidaun, Kabupaten Cianjur yang menghubungkan dengan Kampung Dangur, Desa Cisewu, Kecamatan Cisewu, Kabupaten Garut.(istimewa) --
CIANJUREKSPRES.DISWAY.ID,CIANJUR - Pemerintah Desa Cibuluh, Kecamatan Cidaun, Kabupaten CIANJUR, berharap pemerintah daerah membangun jembatan baru yang menghubungkan dengan wilayah Kabupaten Garut.
Jembatan yang dimaksud menghubungkan Kampung Cidarengdeng, Desa Cibuluh, Kecamatan Cidaun, Kabupaten Cianjur dengan Kampung Dangur, Desa Cisewu, Kecamatan Cisewu, Kabupaten Garut.
Kepala Desa Cibuluh, Supriatna, mengungkapkan, terdapat tiga jembatan yang menghubungkan wilayah Cianjur dengan Garut di atas Sungai Cilaki. Salah satunya di Kampung Cidarengdeng, dimana ada jembatan bambu dan gantung.
BACA JUGA:BPBD Cianjur Dirikan Pos Pantau di Lokasi Pergerakan Tanah Kecamatan Bojongpicung
"Jembatan penghubung ini memang sangat urgen sebagai akses ekonomi dan pendidikan," katanya kepada Cianjur Ekspres saat dihubungi, Selasa 30 April 2024.
Sehingga, kata Supriatna, dibutuhkan jembatan yang layak agar saat hujan turun pada pagi dan sore hari ketika anak-anak berangkat serta pulang sekolah tidak ada kekhawatiran.
BACA JUGA:Bupati Minta Legowo, Sekda Cianjur: Mending Cooling Down Jangan Terjebak Situasi Ini
"Apalagi kondisi (Jembatan Cidarengdeng, red) dengan bambu, dua bulan sekali termakan usia akibat hujan dan panas, sehingga cepat lapuk," katanya.
Supriatna berharap, ada jembatan layak yang dibangun tidak jauh dari lokasi Jembatan Cidarengdeng sekarang.
"Harapan itu dipindah ke bawah kurang lebih 80-100 meter bergeser lokasinya dari jembatan sekarang," katanya.
Sumber: