PSSI Cianjur Matangkan Persiapan Porkab Tahun 2024
Exco PSSI Kabupaten Cianjur sekaligus Panitia Pelaksana Porkab Cianjur melakukan berbagai persiapan jelang perhelatan Porkab Cianjur 2024. (Foto: MOCH NURSIDIN/CIANJUR EKSPRES)--
CIANJUREKSPRES.DISWAY.ID - Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Kabupaten Cianjur matangkan berbagai persiapan jelang pelaksanaan Pekan Olahraga Kabupaten(Porkab) Cianjur tahun 2024.
Exco PSSI Kabupaten Cianjur sekaligus Panitia Pelaksana Porkab Cianjur, Jajang Sujana mengaku, pihaknya sudah melakukan berbagai persiapan jelang perhelatan Porkab Cianjur tahun 2024.
"Alhamdulillah sudah siap, terutama dari segi lapang sudah siap. Bahkan kami sudah melakukan koordinasi dengan Raider 300/BWJ sebagai pemilik lapang," katanya kepada Cianjur Ekspres, Senin 1 Juli 2024.
BACA JUGA:Mantan Kiper Persib Bandung Merapat di Bali United
Selain di Lapang Raider 300/BJW, kata Jajang, persiapan lainnya seperti di lapang Stadion Badak Putih juga sudah dipersiapkan, termasuk para panitia sudah disiapkan agar ketika kick off persiapannya sudah matang.
"Panitia inti sudah siap. Adapun masalah administrasi sedang dirancang oleh Sekjen PSSI Cianjur," katanya.
Jajang menjelaskan, sebanyak 30 Komite Olahraga Kecamatan (KOK) akan ikut memeriahkan Porkab Cianjur tahun 2024, dan hanya dua kecamatan yang tidak masuk yakni Kecamatan Leles dan Kecamatan Naringgul.
BACA JUGA:PSSI Cianjur Lakukan Screening Pemain untuk Porkab 2024
"PSSI memegang dua cabor, pertama cabor sepak bola dan cabor futsal. Terutama cabor sepak bola banyak diikuti oleh peserta dari Cianjur Selatan, kecuali yang dua kecamatan dikarenakan administrasinya belum siap," pungkasnya.
Sumber: