Liverpool Hanya Raih Satu Poin

Liverpool Hanya Raih Satu Poin

Cianjurekspres.net - Liverpool harus puas meraih satu poin setelah bermain imbang melawan Everton dalam lanjutan Premier League pekan ke-30 di Goodison Park, Senin (22/6) dini hari. Dilansir dari fin.co.id, tambahan satu poin membuat Sadio Mane dkk hanya berjarak empat poin lagi dari gelar juara. Sayangnya, Everton harus terjungkal ke posisi 12 dengan raihan 38 poin. Jalannya pertandingan Skuad Jurgen Klopp tampak mengawali laga dengan meyakinkan terus melakukan penekanan. Tensi pertandingan tetap tinggi sejak bunyi peluit awal ditiupkan. Pelatih Everton Carlo Ancelotti benar-benar memperlihatkan pragmatisme pada laga ini. Baca Juga: Liverpool Tutup Tahun 2019 dengan Keunggulan 13 Poin Peluang pertama hadir dari gelanadang Liverpool asal Jepang, Takumi Minamino. Sontekan kerasnya dari luar kotak penalti menjadi efek kejut bagi gawang Everton. Sayangnya, tembakan itu masih jauh dari sasaran. Trio Takumi Minamino, Roberto Firmino, dan Sadio Mane mencoba sedemikian rupa untuk mencapai titik terbaik. Beberapa peluang mereka dapati, sayang performa apik barisan belakang Everton membuat Liverpool sangat sulit mencetak gol karena tekel-tekel memikatnya. Lini bertahan The Toffes sempat dikhawatirkan karena memang identik dengan blunder dan kesalahan. Tapi, pada laga ini back-four mereka tampil sempurna ditambah Jordan Pickford yang juga sedang in.(fin/*)

Sumber: