Disdikpora Cianjur Pastikan ASN di Lingkungannya Netral pada Pilkada 2024
Kepala Disdikpora Kabupaten Cianjur, Ruhli Solehudin--
CIANJUR,CIANJUREKSPRES.DISWAY.ID - Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Cianjur memastikan Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungannya akan menjaga netralitas pada pelaksanaan pemilihan kepala daerah (Pilkada) Cianjur 2024.
Kepala Disdikpora Kabupaten Cianjur, Ruhli Solehudin mengatakan, sesuai dengan surat edaran yang telah dikeluarkan oleh kementerian dan Pemkab Cianjur, bahwa Disdikpora telah menyampaikan kembali surat edaran tentang netralitas ASN.
"Semua ASN di lingkungan Pemkab Cianjur sesuai dengan tupoksi, sesuai dengan surat edaran, sesuai dengan rambu-rambu, ASN harus netral pada Pilkada 2024," katanya kepada Cianjur Ekspres, Kamis 19 September 2024.
Ruhli menuturkan, surat edaran tentang netralitas ASN di lingkungan Disdikpora sudah disampaikan, baik di jenjang SD dan SMP.
BACA JUGA:PAUD Cipanas dan Posyandu Bersinergi dalam Penanganan Stunting
BACA JUGA:Pencarian Pelajar Terseret Ombak di Pantai Cemara Cidaun Masih Nihil
"Selain sosialisasi secara langsung, kita pun mempublikasikan di website Dinas Pendidikan. Kami yakin di setiap OPD pun sudah mempublikasikan surat edaran tentang netralitas ASN tersebut," tuturnya.
Apabila diketahui ada ASN yang tidak netral atau terlibat, lanjut Ruhli, maka sesuai dengan regulasi atau aturan akan dikenai sanksi, baik sanksi ringan, sedang, maupun berat.
"Apabila ditemukan ASN yang terlibat, itu dapat disampaikan langsung ke inspektorat, Bawaslu, dan sebagainya sesuai dengan aturan perundang-undangan yang berlaku," pungkasnya.
Sumber: