Musim Hujan, BPBD Cianjur Imbau Warga Tingkatkan Kewaspadaan

Musim Hujan, BPBD Cianjur Imbau Warga Tingkatkan Kewaspadaan

Cianjurekspres.net - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Cianjur, mengimbau masyarakat mewaspadai terhadinya bencana alam akibat cuaca ekstrim. Hal ini berkaca bencana banjir yang melanda Desa Sukabakti, Kecamatan Naringgul akibat hujan deras, Sabtu (9/1) lalu. Banjir di Naringgul membuat sejumlah rumah rusak berat dan belasan lainnya terendam diterjang banjir di Desa Sukabakti. Termasuk areal persawahan milik warga, dimana kerugian ditaksir mencapai ratusan juta rupiah. "Kita sudah turunkan satu Tim BPBD ke Nanringgul, sekarang juga masih penanganan di sana dibantu Retana, TNI/Polri dan masyarakat," ujar Sekretaris BPBD Kabupaten Cianjur, Mokhammad Irfan Sofyan, Senin (11/1/2021). Baca Juga: Banjir di Naringgul Cianjur, Rusak Rumah dan Sawah Warga, Kerugian Ditaksir Ratusan Juta Rupiah Irfan mengatakan, pihaknya mengimbau masyarakat di musim penghujan khususnya cuaca ekstrim untuk meningkatkan kewaspadaan."Apalagi yang memakai kendaraan roda dua, empat dan pejalan kaki, apabila hujan terus-menerus carilah tempat berlindung," tandasnya. Pihak BPBD juga mengimbau masyarakat untuk tidak menebang pohon sembarangan, terutama di lereng-lereng perbukitan. Alangkah lebih baik ditanami tanaman keras.(hyt)

Sumber: