Selangkah Lagi, Sosok Ini Disebut Bakal Nakhodai NasDem Cianjur
Cianjurekspres.net - Tampuk kepemimpinan Ketua DPD Partai NasDem Kabupaten Cianjur, tampaknya akan beralih. Hanya tinggal selangkah lagi Abdul Azis Sefudin akan menakhodai partai besutan Surya Paloh di Cianjur menggantikan Onnie S Sandi. Kepastian tersebut, disampaikan langsung Onnie S Sandi dihadapan para pengurus, kader dan Anggota Fraksi Partai NasDem dalam sambutannya di peringatan 10 Tahun Partai NasDem yang digelar di sebuah hotel di kawasan Panembong, Cianjur, Rabu (17/11/2021). Seperti diketahui, Abdul Azis Sefudin saat ini menempati posisi Sekretaris DPD Partai NasDem Kabupaten Cianjur. Dirinya juga menjabat sebagai Wakil Ketua DPRD Kabupaten Cianjur. "Betul, bahwa sebuah peralihan itu sebuah keniscayaan, alam itu tidak bisa kita tolak. Saya lebih banyak di Jawa Barat sebetulnya sebagai Wakil Ketua Bidang Organisasi dan Kaderisasi (DPW NasDem Jabar). Jadi yang saya tangani se Jawa Barat, bukan hanya di Kabupaten Cianjur," kata Ketua DPD Partai NasDem Kabupaten Cianjur, Onnie S Sandi kepada awak media seusai kegiatan. Onnie mengungkapkan, posisi Ketua DPD Partai NasDem Kabupaten Cianjur yang dijabatnya saat ini merupakan peralihan saja. "Jadi kemarin itu hanya peralihan, nah tentunya harus kita serahkan kepada orang Cianjur yang kita anggap memang kader tersebut baik dan mumpuni serta mampu membawa partai ini menjadi lebih besar. Pilihan kita ada di Kakak Azis sebagai Ketua DPD Partai NasDem Cianjur," tegasnya. Saat ditanya kapan Azis akan menerima mandat sebagai Ketua DPD Partai NasDem Cianjur, Onnie mengatakan saat ini sedang berlangsung proses Surat Keputusannya. "Jadi tinggak menunggu turun saja," ucapnya. Sementara itu Abdul Azis Sefudin saat dikonfirmasi, dirinya mengaku siap ketika sudah diamanatkan oleh partai. "Saya akan memaksimalkan seluruh jiwa raga, tenaga dan pikiran untuk memenangkan Partai NasDem ke depan. Karena sesuai cita-cita kita bagaimana partai ini diciptakan untuk memajukan satu daerah," katanya. "Insyaallah dengan semangat gerakan perubahan, kita mendorong Partai NasDem akan menjadi pemenang di 2024," tambah Azis. Menurut Azis, kunci meraih kemenangan salah satunya dengan solid dan kompak serta bersatu untuk menang. "Bersama, Berjuang, Menang. Saya yakin target 12 kursi karena kader NasDem punya potensi luar biasa. Hari ini enam kursi, tinggal menambah enam kursi lagi," tandasnya.(hyt)
Sumber: