Dinsos Cianjur Sebut Masih Ada Pengungsi yang Membutuhkan Tenda

Dinsos Cianjur Sebut Masih Ada Pengungsi yang Membutuhkan Tenda

Kepala Dinas Sosial Kabupaten Cianjur, Asep Suparman.--

CIANJUR, CIANJUR EKSPRES - Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Cianjur menyebut masih ada beberapa pengungsi korban gempa yang membutuhkan tenda. Sementara itu, sejumlah pengungsi lainnya sudah mulai melakukan aktivitas seperti biasa.

Kepala Dinas Sosial Kabupaten Cianjur, Asep Suparman mengatakan, ada beberapa pengungsi yang membutuhkan tenda.

BACA JUGA:Wabup Cianjur Motivasi Anak-anak dan Warga di Tenda Pengungsian

“Ada sih satu dua orang tidak terlalu banyak, saat ini kan mereka sudah mulai kerja, kadang-kadang kan mata pencaharian mereka sudah biasa lagi,” kata dia kepada Cianjur Ekspres, Rabu (21/12).

Asep mengungkapkan, saat ini para pengungsi korban gempa jika siang hari sudah mulai melakukan aktivitas biasanya seperti ke sawah, ke kebun, dan lainnya.

“Kalau siang hari mereka seperti biasa ke sawah, ke kebun yang memang masih ada. Jadi dapur umum juga tetap kami support mereka. Kadang-kadang pengungsi juga ikut masak, katanya jenuh kan kasian,” katanya.

BACA JUGA:Pekerja Migran Indonesia Asal Cianjur Tujuh Tahun Tak Digaji, Keluarga Lapor ke Astakira

“Nah, di sini lah transfer ilmu dapur umum cara cepat masak bagaimana. Jadi ketika ditinggalkan mereka (pengungsi) sudah siap,” tambahnya.

Sementara itu, Asep mengungkapkan, untuk alat-alat dapur umum sebagaimana statmen direktur PSKBA, itu akan diberikan. Jadi tidak ditarik kembali.

“Kita juga tetap koordinasi dengan kementerian, karena pengungsi ini kan tidak mungkin cepat pasti lama, terutama kaitan dengan pembangunan lamanya. Ada yang perlu direlokasi," katanya. 

Sumber: