Jelang Masuk Sekolah, Pedagang Seragam Sekolah di Cianjur Diserbu Warga

Jelang Masuk Sekolah, Pedagang Seragam Sekolah di Cianjur Diserbu Warga

Calon pembeli memadati pedagang seragam sekolah di Jalan Siti Jenab, Kelurahan Pamoyanan, Kecamatan Cianjur. (Foto: RIKZAN RA/CIANJUR EKSPRES)--

Beli Via Online

Salah satu orangtua siswa asal Kecamatan Cianjur, Taqurrahman menyebutkan dirinya lebih memilih belanja keperluan sekolah anak melalui e-commerce.

BACA JUGA:31 Perusahaan Ikut Job Fair Cianjur 2024, Hadirkan 1600 Lowongan Pekerjaan

"Lebih praktis, tak buang-buang energi untuk mengantri. Harganya pun cenderung lebih murah karena ada promo-promo yang ditawarkan," ujarnya.

Namun, ada beberapa kekurangan dalam pembelian perlengkapan sekolah via online, seperti tak bisa memastikan bahan baju.

"Kalau di toko langsung, bisa dicoba ukurannya, diperiksa juga bahannya," ungkapnya.

BACA JUGA:Pemkab Cianjur Gelar Pekan Sadar Pajak Pembebasan Denda PBB-P2

Anaknya sendiri akan mulai bersekolah di MAN 1 Cianjur di tahun ajaran baru 2024-2025.

Ia memperkirakan akan menghabiskan anggaran sekitar Rp1 juta untuk membeli keperluan sekolah anak.

"Belum lagi dengan buku-buku paket di sekolah. Juga seragam khas sekolah yang pasti tak dijual di toko," tandasnya.

Sumber: