Klub Liga 1 Enggan Bersuara Soal Calon Ketum Baru PSSI
Ilustrasi Logo PSSI.(istimewa/JawaPos.com)--
JAKARTA, CIANJUR EKSPRES - PSSI memutuskan untuk mempercepat pelaksanaan Kongres Luar Biasa (KLB) pemilihan ketua umum dan anggota komite eksekutif (Exco) baru yang rencananya digelar pada 18 Maret 2023 mendatang.
Sejumlah klub Liga 1 Indonesia enggan bersuara soal sosok potensial untuk menjadi calon ketua umum baru PSSI untuk dipilih dalam Kongres Luar Biasa (KLB).
BACA JUGA:Cabor Berkuda Kembali Sumbang Medali Bagi Cianjur di Porprov Jabar 2022
"Terlalu jauh kalau kita berbicara itu, apalagi kami masih tim baru. Jadi kami berharap siapa pun yang terpilih, semoga yang terbaik," ujar Presiden klub RANS Nusantara FC Roofi Ardian di Jakarta, Jumat (4/11) malam dilansir dari Antara.
Roofi pun mengelak untuk menanggapi perihal nama-nama yang sudah beredar di masyarakat dan dianggap layak memimpin PSSI seperti, misalnya, Menteri BUMN Erick Thohir.
BACA JUGA:Kemenag Cianjur Ungkap Ada Kurang Lebih 17.400 Pernikahan yang Dilaksanakan Selama 2022
"Kami tidak mau ikut-ikut ke arah sana," tutur dia.
Pendapat senada juga diutarakan Direktur Utama PT Polana Bola Madura Bersatu (PBMB), perusahaan yang menaungi klub Madura United, Zia Ul Haq.
Menurut Zia, pihaknya belum ingin berkomentar terkait calon ketua umum anyar PSSI.
BACA JUGA:Rencana Pengembangan Infrastruktur Hunian di IKN Mulai Disusun, Ini Jumlah Penduduknya di 2024
"Para calon nantinya akan disampaikan oleh Komite Pemilihan PSSI. Setelah itu ada, barulah bisa bicara si A, B, C," kata dia.
PSSI memutuskan untuk mempercepat pelaksanaan Kongres Luar Biasa (KLB) pemilihan ketua umum serta anggota Exco baru, yang normalnya akan digelar pada November 2023, setelah menggelar rapat darurat pada 28 Oktober 2022 di Kantor PSSI, Jakarta.
Organisasi yang kini dipimpin Ketua Umum Mochamad Iriawan itu pun sudah melaporkan kepada FIFA bahwa KLB, untuk memilih ketua umum, wakil ketua umum dan anggota Komite Eksekutif (Exco) baru, akan digelar pada 18 Maret 2023.
BACA JUGA:Permudah Pelanggan, Pertamina Delivery Service (PDS) Kini Hadir Di Aplikasi MyPertamina
Sumber: antara