JAKARTA,CIANJUREKSPRES.DISWAY.ID - Ketua Dewan Kehormatan Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia Rosan P Roeslani mengharapkan Kadin dapat diberikan peran lebih besar dalam bersinergi dengan pemerintah untuk mewujudkan target pertumbuhan ekonomi nasional 8 persen per tahun.
"Kiranya Kadin diberikan peran yang lebih besar dalam bersinergi dengan pemerintah, menjalankan program-program pemerintah dan tentunya mencapai target 8 persen pertumbuhan ekonomi,” ujar Rosan yang juga Menteri Investasi dan Hilirisasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) dikutip dari keterangan Kadin Indonesia, di Jakarta, Minggu 19 Januari 2025. Sesuai amanat Undang-Undang Nomor 1 Tahun 1987, kata Rosan, Kadin bisa memainkan peran optimal dalam pengembangan dunia usaha. Rosan juga menyatakan Kadin dapat memberikan asas manfaat yang besar, tidak hanya kepada dunia usaha, tapi juga UMKM (usaha mikro, kecil, dan menengah) dan kepada seluruh rakyat Indonesia. BACA JUGA:Bulog: Penyaluran Beras SPHP Didominasi Pengecer Sebesar 65 Persen BACA JUGA:Kemendag Beri Sanksi Administratif 41 Distributor MinyaKita Rosan mengatakan dinamika yang terjadi di Kadin Indonesia telah selesai secara damai dan tuntas dan acara "Musyawarah Nasional Konsolidasi Persatuan Kadin Indonesia” telah berjalan dengan baik. “Dihadiri oleh seluruh Ketua Kadin Provinsi yang berjumlah 35 dan juga 60 asosiasi usaha yang mewakili 240 asosiasi. Terima kasih kepada Bapak Presiden yang sudah berkenan hadir dan memberikan dukungan,” kata Rosan yang juga Ketua Penyelenggara acara Musyawarah Nasional Konsolidasi Persatuan Kadin Indonesia yang digelar di Jakarta pada Kamis (16/1). Pada acara ini, Anindya Novyan Bakrie dikukuhkan sebagai Ketua Umum Kadin Indonesia dan M Arsjad Rasjid sebagai Ketua Dewan Pertimbangan Kadin Indonesia. Kadin Indonesia, kata Rosan, selalu mengutamakan persatuan, persaudaraan, sesuai dengan yang disampaikan Presiden. Filosofi Presiden tentang pentingnya persatuan selalu menjadi patokan dan acuan Kadin dalam berorganisasi bahwa semua elemen di Kadin harus bersinergi, berkolaborasi agar mencapai hasil yang maksimal. BACA JUGA:KAI: Aturan Naik Kereta Belum Berubah Meski Virus HMPV Masuk Indonesia BACA JUGA:Kepatuhan Pajak RI Rendah, Luhut Harap Coretax Jadi Solusi Rosan menyampaikan terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada Presiden Prabowo Subianto yang sudah berkenan hadir dalam acara konsolidasi dan memberikan motivasi. Ia juga berterima kasih kepada Arsjad Rasjid, Anindya Bakrie, dan seluruh para peserta Munas Kadin Konsolidasi yang sudah menunjukkan semangat yang sangat luar biasa.Peran Kadin Diharapkan Lebih Besar Bersinergi Dengan Pemerintah
Minggu 19-01-2025,18:00 WIB
Editor : Dede Sandi Mulyadi
Kategori :
Terkait
Sabtu 17-01-2026,20:30 WIB
Bupati Cianjur Tegaskan Kasus Bullying Tidak Bisa Dibenarkan
Minggu 04-01-2026,21:00 WIB
DPRD Cianjur Sahkan 13 Perda Sepanjang 2025
Sabtu 29-11-2025,14:21 WIB
Harga Pupuk Subsidi Turun, Endang Setyawati: Kawal Agar Distribusi Tepat Sasaran
Rabu 26-11-2025,12:00 WIB
JMSI Targetkan Media Kreatif dan Kemitraan Sehat dengan Lembaga
Sabtu 22-11-2025,12:30 WIB
Indosat Ooredoo Hutchison Rayakan Perjalanan ke-58 Tahun, Perkuat Komitmen Hadirkan AI Lebih Inklusif
Terpopuler
Selasa 20-01-2026,23:30 WIB
Dua Motor Tabrakan di Pasir Hayam Cianjur, Dua Orang Alami Luka
Rabu 21-01-2026,11:55 WIB
Program Sahabat Posyandu Alfamart Jangkau Ribuan Ibu dan Balita di 34 Kota
Selasa 20-01-2026,22:38 WIB
DPMD Cianjur Pastikan Dana Desa 2026 Dipangkas
Rabu 21-01-2026,07:00 WIB
Wakil Panglima TNI Resmikan KDMP di Haurwangi Cianjur
Rabu 21-01-2026,09:00 WIB
Disbudpar Cianjur Ajukan Dua Warisan Budaya Tak Benda
Terkini
Rabu 21-01-2026,19:32 WIB
Masuk Puncak Musim Hujan, Bupati Cianjur Minta OPD Percepat Mitigasi Bencana
Rabu 21-01-2026,11:55 WIB
Program Sahabat Posyandu Alfamart Jangkau Ribuan Ibu dan Balita di 34 Kota
Rabu 21-01-2026,10:00 WIB
Cegah Judol, Bupati Cianjur Instruksikan Kepala OPD Periksa Handphone Pegawai
Rabu 21-01-2026,09:00 WIB
Disbudpar Cianjur Ajukan Dua Warisan Budaya Tak Benda
Rabu 21-01-2026,08:00 WIB