JAKARTA,CIANJUREKSPRES.DISWAY.ID - Tim bulu tangkis Indonesia akan menggunakan komposisi pemain yang sama saat menghadapi Thailand di semifinal Kejuaraan Bulu Tangkis Beregu Campuran Asia (BAMTC) 2025 di Conson Gymnasium, Qingdao, China, Sabtu, (15/2) pukul 09.30 waktu setempat atau 08.30 WIB.
Skuad Merah Putih tidak melakukan perubahan dari susunan pemain yang sebelumnya sukses mengalahkan Taiwan 3-0 di perempat final pada Jumat (14/2). Di sektor ganda campuran, pasangan Dejan Ferdinansyah/Siti Fadia Silva Ramadhanti akan menghadapi duet Thailand, Supak Jomkoh/Sapsiree Taerattanachai. Sektor tunggal putra kembali mengandalkan Alwi Farhan yang merupakan juara dunia junior 2023. Dia akan berhadapan dengan Panitchapon Teeraratsakul dalam laga ketiganya di turnamen beregu campuran Benua Kuning tersebut. BACA JUGA:Pelatih Ungkap Adaptasi Pemain Timnas U-20 di China Berjalan Cepat BACA JUGA:Erick Thohir Harap Ole Romeny Tambah Daya Serang Timnas Indonesia Putri Kusuma Wardani kembali dipercaya turun ke lapangan untuk menghadapi tunggal putri Thailand Busanan Ongbamrungphan. Pada laga sebelumnya melawan Taiwan, Putri KW tampil impresif dan menjadi penentu kemenangan bagi tim Merah Putih. Sementara itu, pasangan ganda putra Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin yang tidak sempat tampil di perempat final, kini siap bertarung melawan Peeratchai Sukphun/Pakkapon Teeraratsakul. Lalu di sektor ganda putri, Lanny Tria Mayasari/Siti Fadia Silva Ramadhanti akan menghadapi Benyapa Aimsaard/Nuntakarn Aimsaard. Lanny/Fadia memiliki rekor pertemuan positif setelah menang dua gim langsung di semifinal Thailand Masters 2025. Susunan Pemain Indonesia vs Thailand: BACA JUGA:Ole Romeny, Tim Geypens, dan Dion Markx Resmi Jadi WNI BACA JUGA:Erick Tegaskan Komitmen untuk Tingkatkan Kualitas Kompetisi Liga 2 • Ganda campuran: Dejan Ferdinansyah/Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Supak Jomkoh/Sapsiree Taerattanachai • Tunggal putra: Alwi Farhan vs Panitchapon Teeraratsakul • Tunggal putri: Putri Kusuma Wardani vs Busanan Ongbamrungphan • Ganda putra: Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin vs Peeratchai Sukphun/Pakkapon Teeraratsakul • Ganda putri: Lanny Tria Mayasari/Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Benyapa Aimsaard/Nuntakarn AimsaardIndonesia Pertahankan Skema Lawan Thailand di Semifinal BAMTC 2025
Sabtu 15-02-2025,08:30 WIB
Editor : Dede Sandi Mulyadi
Tags : #tunggal putri
#tunggal putra
#thailand
#pasangan ganda putra
#muhammad shohibul fikri/daniel marthin
#lanny/fadia
#indonesia
#ganda campuran
Kategori :
Terkait
Senin 19-05-2025,16:34 WIB
RI-Thailand Sepakat Tingkatkan Keamanan Atasi Kejahatan Lintas Negara
Minggu 04-05-2025,20:30 WIB
PBSI: Hasil di Piala Sudirman 2025 Tunjukkan Regenerasi Berjalan
Minggu 02-03-2025,17:30 WIB
Bobby/Melati Juarai Sri Lanka International Challenge 2025
Sabtu 15-02-2025,08:30 WIB
Indonesia Pertahankan Skema Lawan Thailand di Semifinal BAMTC 2025
Sabtu 24-08-2024,13:30 WIB
Dua Ganda Putra Baru Indonesia Siap Beraksi di Semifinal Japan Open
Terpopuler
Kamis 29-01-2026,17:17 WIB
10 Anak di Cianjur Diduga Jadi Korban Pencabulan
Kamis 29-01-2026,10:59 WIB
Pemerintah Perluas Piloting Digitalisasi Bansos
Kamis 29-01-2026,21:00 WIB
BNNK Sebut Cianjur Selatan Jadi Jalur Gelap Narkoba Internasional
Kamis 29-01-2026,11:04 WIB
Mendikdasmen: Sekolah Rakyat Beri Manfaat Besar pada Peserta Didik
Kamis 29-01-2026,10:53 WIB
Wamendagri Wiyagus: BUMD Berperan Besar Kembangkan Perekonomian Daerah
Terkini
Kamis 29-01-2026,21:30 WIB
Nasabah LKM Akhlakul Karimah Kembali Ngadu ke BPSK Cianjur
Kamis 29-01-2026,21:00 WIB
BNNK Sebut Cianjur Selatan Jadi Jalur Gelap Narkoba Internasional
Kamis 29-01-2026,20:30 WIB
BPR Cianjur Jabar Edukasi Literasi Keuangan di SMPN 1 Warungkondang
Kamis 29-01-2026,19:30 WIB
BSU Sebagian Guru dan Tendik Madrasah Belum Cair, Ini Penjelasan Kemenag RI
Kamis 29-01-2026,18:30 WIB