Cianjurekspres.net - Pengurus Yayasan Assyafir Jinnat Anaem mengunjungi Pondok Pesantren Al-Muchtariah di Desa Ciherang, Kecamatan Karangtengah, Kabupaten Cianjur, Jumat (19/3/2021).
Kedatangan mereka untuk melakukan survei terkait rencana dibangunnya masjid di lokasi Ponpes tersebut.
"Agendanya kita survei ke Yayasan Al-Muchtariah di Karangtengah. Karena memang sudah ada instruksi lagi untuk membangun masjid yang kapasitas santrinya 300 sampai 400 orang. Kita survei ke Yayasan Al-Muchtariah, insyaAllah disitu akan dibangun masjid," ujar Pembina Yayasan Assyafir Jinnat Anaem, H. Adlan Tavtazzani, Jumat (19/3/2021).
Sebelum dibangun, jelas Adlan, dilakukan survei dan didiskusikan terlebih dahulu dengan pengurus Yayasan Assyafir Jinnat Anaem.
"Saya selaku pembina yayasan kebetulan program kita pembangunan masjid akan terus-terusan survei. Kalau layak dibangun dan santrinya ada, tentunya kita bangun," katanya.
"Kelihatannya disitu sangat membutuhkan masjid, khususnya untuk santriwan dan santriwati pesantren dan umumnya masyarakat sekitar. Mudah-mudahan secepatnya bisa direalisasikan," imbuhnya.
Diungkapkan Adlan, jika nantinya pembangunan masjid dilaksanakan di Ponpes Al-Muchtariah juga akan dibangun sumur bor dan filter air.
"Kalau ada masjid, tentunya ada sumur bor dan filter air," pungkasnya.(hyt)