Wakapolres Cianjur Terjun Langsung Bersihkan Puing Rumah Ambruk Pascagempa
Wakapolres Cianjur Kompol Silfia Sukma Rosa, terjun langsung ikut membantu membersihkan puing-puing rumah ambruk pascagempa yang mengguncang Kabupaten Cianjur yang terjadi pada Senin (21/11) lalu.(istimewa) --
CIANJUR, CIANJUR EKSPRES - Wakapolres Cianjur Kompol Silfia Sukma Rosa, terjun langsung ikut membantu membersihkan puing-puing rumah ambruk pascagempa yang mengguncang Kabupaten Cianjur pada Senin (21/11) lalu.
Ribuan rumah warga di garis patahan Cugenang yang meliputi beberapa kecamatan di Kabupaten Cianjur mengalami rusak berat setelah diguncang gempa.
BACA JUGA:Ini Kesaksian Warga saat Terjadi Gempa Magnitudo 5.6 di Cianjur
Pascagempa, dari berbagai unsur baik dari instansi pemerintahan, TNI, dan Polri turut serta untuk memulihkan kembali kondisi Cianjur agar bisa bangkit kembali.
Reruntuhan dan atau puing-puing pasca diguncang gempa kini berangsur dibersihkan. Kompol Silfia Sukma Rosa, terjun langsung untuk melakukan kegiatan bersih-bersih puing rumah ambruk disepanjang jalan di wilayah Desa Nagrak, Kecamatan Cianjur pada Jumat (9/12).
BACA JUGA:PKS Cianjur Siapkan 1.000 Tabung Gas Elpiji 3kg untuk Disalurkan ke Posko Pengungsian
Satu persatu-satu puing-puing tersebut diangkat dan diangkut dengan menggunakan alat berat dan juga dilakukan dengan cara manual.
"Cianjur harus bangkit dan pulih, sehingga kami dari Mapolres Cianjur dan dibantu relawan hari ini bersatu padu untuk membersihkan puing-puing rumah ambruk pasca di guncang gempa," kata Silfia.
Dengan menggunakan seragam lengkap, Silfia sesekali melirik ke arah reruntuhan rumah yang kondisinya rusak parah. Dia pun kembali mengangkat serpihan puing tersebut lalu diletakan ke posisi yang lebih aman.
BACA JUGA:Soal Area Patahan Aktif Cugenang, Bupati Cianjur: Rencana untuk Penghijauan dan Serapan
"Kalau yang bisa diangkat pakai tangan langsung saya angkat, tapi kalau harus menggunakan alat berat maka saya arahkan agar bisa diangkut," ujarnya.
Kegiatan bersih-bersih puing ini dia lakukan di semua titik dan disepanjang jalur patahan Cugenang, namun lanjut Silfia saat ini ada dititik atau jalur Desa Nagrak, Kecamatan Cianjur.
BACA JUGA:1.800 Rumah Ada di Sepanjang Patahan Aktif Cugenang, Begini Kata Bupati Cianjur
"Sekarang kami melakukan bersih-bersih nya di jalur Desa Nagrak," ungkapnya.
Sumber: