Catat! Ternyata Ini 6 Penyebab Rasa Lelah Saat Bangun Tidur

Catat! Ternyata Ini 6 Penyebab Rasa Lelah Saat Bangun Tidur

ilustrasi tidur.(pixabay)--

CIANJUR, CIANJUREKSPRES, - Pernahkah Anda merasakan lelah setelah bangun tidur? Itu membuat mood pagi menjadi berantakan.

Pada saat bangun tidur rasa lelah muncul dan kepala terasa begitu berat. Hal ini bisa jadi karena strees, diet atau ada sesuatu yang mengganggu kesehatan.

 

BACA JUGA:Dijuluki Monster Day, Berikut ini 6 Cara Menghadapi Hari Senin!

Selain itu, lelah saat bangun tidur biasanya disebabkan oleh beberapa hal yang tak disadari. Dilansir dari healthshots, berikut ini merupakan penyebab merasa lelah saat bangun tidur :

1. Kasur yang kurang bagus

Kasur dapat menentukan sebarapa bagus kualitas tidur Anda. Penggunaan kasur yang bertekstur keras akan sedikit mengganggu tidur, biasanya saat bangun akan merasa badan sakit-sakit.

2. Depresi

Orang yang mengalami depresi biasanya memiliki kesulitan untuk tidur. Meskipun pada saat malam telah beristirahat, akan tetapi akan berpengaruh pada saat siang hari yang mengalami kantuk yang berlebihan.

3. Posisi tidur yang tetap

Tidur dalam waktu lama dapat membuat Anda merasa lelah setelah bangun tidur. Untuk itu, saat setelah bangun tidur harus mencoba melakukan peregangan.

4. Mengalami gangguan tidur

Sleep apnea atau gangguan tidur adalah suatu gejala ringan yang dapat mempengaruhi kualitas tidur.

5. Ruangan yang terlalu panas atau dingin

 

BACA JUGA:6 Efek Samping Minum Air Kelapa Berlebihan yang Perlu Diketahui

Dilansir dari Healthline, ruangaan yang terlalu panas atau dingin ternyata dapat membuat Anda merasa sulit saat tidur. Berdasarkan keterangan dari Cleveland Clinic, rungan yang sejuk lebih baik untuk digunakan tidur.

6. Terlalu banyak mengkonsumsi kafein

Terlalu banyak mengkomsumsi minum yang mengandung kafein dapat mempengaruhi kualitas tidur Anda. Sehingga jam tidur menjadi lebih

Demikian merupakan 6 penyebab rasa sakit saat bangun tidur, semoga bermanfaat.

Sumber: berbagai sumber