Wajib Tahu! Resiko Minum Obat dengan Air Teh, Sulit Diserap Tubuh

Wajib Tahu! Resiko Minum Obat dengan Air Teh, Sulit Diserap Tubuh

Resiko Minum Obat dengan Air Teh (Pixabay)--

JAKARTA, CIANJUREKSPRES- Teh menjadi salah satu pilihan sebagian orang untuk mengurangi pahit saat minum obat.

Sehingga banyak orang yang minum obat dengan air teh biasa atau teh manis.

BACA JUGA:Harga dan Cara Beli Tiket Nonton NCT Dream di Trans Studio Cibubur

Tujuannya sendiri adalah untuk menyamarkan rasa pahit pada obat, atau untuk menghindari mual saat obat ditelan.

Padahal dalam medis minum obat pakai teh tidaklah dianjurkan, mengapa demikian?

Hal ini lantaran teh merupakan minuman senyawa kafein, meski kandungan kafein teh tidak sebanyak kopi. Namun kandungan kafein itu akan menimbukan interaksi obat.

BACA JUGA:Komisi C DPRD Cianjur Minta Fungsi, Peran dan Hak Retana di Desa Ditingkatkan

Dikutip dari Alodokter berikut ampak minum obat pakai teh:

  1. Obat sulit diserap tubuh
  2. Kinerja obat jadi tidak efektif
  3. Meningkatkan risiko efek samping.

Berikut daftar obat yang tidak disarankan diminum pakai teh:

  1. Obat darah tinggi, khususnya nadolol, akan berkurang efeknya jika diminum bareng teh.
  2. Pil KB di minum bareng dengan teh hitam, dapat menyebabkan peningkatan detak jantung, sakit kepala dan kecemasan.
  3. Obat depresi dan jantung juga termasuk di dalam daftar ini karena dapat menyebabkan rasa gelisah, menggigil dan masalah jantung
  4. Obat asma jenis bronkodilator dapat memicu efek samping seperti gugup dan jantung berdebar.
  5. Kombinasi antibiotik dan teh dapat menyebabkan kecemasan, jantung berdebar dan sakit kepala.
  6. Clozapine digunakan untuk mengatasi gejala psikosis. Jika diminum dengan teh, dapat mengurangi penyerapannya oleh tubuh.
  7. Ephedrine dan teh dapat meningkatkan risiko gangguan jantung.
  8. Obat pengencer darah dicampur dengan teh dapat meningkatkan risiko pendarahan dan memar.

BACA JUGA:Omset UMKM Kuliner Capai Rp500 Ribu Perhari di Bazar UMKM Cibeber Cianjur

Jenis Teh untuk Perangi Masalah Tidur

Salah satu teh herbal yang bagus untuk membantu orang lebih mudah tertidur di malam hari, adalah teh kamomil.

Punya kandungan apigenin flavonoid, teh kamomil ini diklaim memiliki efek yang menenangkan otak mereka yang meminumnya.

BACA JUGA:Omset UMKM Kuliner Capai Rp500 Ribu Perhari di Bazar UMKM Cibeber Cianjur

Sumber: disway.id